Liga Italia masih panjang, jadi semua kemungkinan masih bisa terjadi. Namun, sampai saat ini performa Udinese cukup mengagetkan. Salah satu faktornya adalah pemain buangan Barcelona, Gerard Deulofeu.
Udinese kini berada di posisi tiga klasemen sementara Liga Italia. Mereka memiliki 19 poin dari delapan pertandingan.
Terbaru, Udinese mampu mengalahkan tuan rumah Verona 2-1, Selasa (4/10/2022) dinihari WIB. Hasil itu menambah rentetan positif Udinese.
Mereka memang mengawali liga dengan hasil buruk, yakni kalah 2-4 dari AC Milan. Namun, setelahnya mereka berlari kencang.
Sempat seri lawan Salernitana, Udinese menyapu enam pertandingan dengan kemenangan. Bahkan, dua kemenangan di antaranya melawan tim kuat yakni AS Roma dan Inter Milan.
Kemenangan atas dua tim kuat itu dengan hasil yang meyakinkan. Mereka membantai AS Roma 4-0 dan membekap Inter Milan 3-1.
Salah satu faktor keberhasilan Udinese sejauh ini adalah efek dari pemain buangan Barcelona, Gerard Deulofeu. Deulofeu mampu membuat enam assist dalam delapan pertandingan.
Saat mengalahkan Verona dinihari tadi, Deulofeu memberi assist bagi gol yang dibuat Beto di menit 70. Secara umum, nilai Deulofeu juga paling istimewa.
Situs statistik sepak bola whoscored menjadikan Deulofeu sebagai pemain dengan nilai tertinggi di Udinese sejauh musim ini. Whoscored memberi nilai rata-rata 7,4 bagi Deulofeu.
Masih menurut whoscored, Deulofeu menjadi pemain dengan rataan terbaik untuk urusan mengancam gawang lawan. Per laga, dia menembak bola ke gawang lawan dengan rataan 3,4 kali.
Dibuang
Deulofeu sebenarnya adalah pemain yang digadang-gadang bakal jadi bintang masa depan Barcelona. Lelaki yang biasa beroperasi di sayap ini, membetot perhatian publik saat membawa Spanyol juara Euro U19 secara beruntun tahun 2011 dan 2012.