Indonesia Cerdas Rotasi
Indonesia melalui Shin Tae-yong terlihat cerdas merotasi. Pemain andalan tak main 90 menit. Tengok saja Klok, Asnawi, Egy, Syahrian. Mereka seperti disimpan tenaganya untuk laga melawan Myanmar.
Rotasi di tengah jadwal padat sangatlah penting. Apalagi, rotasi pada pemain-pemain yang potensial jadi kunci permainan.
Myanmar Akan Keluar Menyerang
Myanmar harus menang di laga melawan Indonesia. Untuk menang maka mereka harus mencetak gol. Untuk mencetak gol, maka mereka harus menyerang.
Ketika Myanmar keluar menyerang, maka akan ada lubang yang muncul. Di sinilah peluang Indonesia melakukan serangan balik cepat seperti saat melawan Filipina.
Jika Indonesia mampu unggul 2-0 melalui serangan balik, ada potensi Indonesia menambah gol. Sebab, Myanmar akan bertarung mati-matian dan terbuka.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H