Tim putri Indonesia dipastikan menang di laga perdana Piala Uber. Sampai tulisan ini ditulis, Indonesia sudah menang 3-0 atas Jerman, Sabtu (9/10/2021).
Di pertandingan pertama, Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan tunggal Jerman Yvonne Li 21-10 dan 21-14. Di pertandingan kedua, ganda putri andalan Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga mendapatkan kemenangan.
Greysia/Apriyani mengalahkan ganda putri Jerman Stine Kuspert/Emma Moszczynski 21-16 dan 21-17. Tunggal putri kedua Indonesia, Putri Kusuma Wardani mengalahkan Ann-Kathrin Spori dengan skor 21-11 dan 21-17.
Kemenangan tiga laga itu sudah memastikan Indonesia mendapatkan kemenangan atas Jerman. Partai keempat dan kelima sudah tidak menentukan bagi kemenangan Indonesia. Kemenangan ini jadi modal bagus tim Uber Indonesia untuk pertandingan kedua.
Indonesia akan melawan Prancis pada Senin 11 Oktober 2021 siang. Jika mampu mengalahkan Prancis, maka Indonesia otomatis akan lolos ke perempatfinal.
Bukan Unggulan Pertama
Tim Uber Indonesia memang bukan unggulan pertama di Uber kali ini. Indonesia hanya ada di kelompok unggulan kedua. Namun, status bukan unggulan ini bisa menjadi senjata.
Artinya, tim Uber Indonesia berpotensi bermain lepas karena bukan unggulan. Bagaimana bukan unggulan pertama jadi juara, bisa menengok ke belakang saat Olimpiade 2020.
Greysia/Apriyani juga bukan unggulan pertama. Namun, mereka bisa menyabet medali emas di Olimpiade 2020. Apalagi, Greysia/Apriyani ada di skuat tim Uber Indonesia saat ini.
Semangat Greysia/Apriyani bisa jadi pemacu dan pemicu tim Uber Indonesia. Tentu sebagai orang Indonesia, saya berharap adanya keberuntungan bagi tim Uber Indonesia supaya jadi juara.