Mohon tunggu...
Ika Septi
Ika Septi Mohon Tunggu... Lainnya - Lainnya

Penyuka musik, buku, kuliner, dan film.

Selanjutnya

Tutup

Music Artikel Utama

Video "Love Dies Young" Satu dari Banyak Bukti Kekocakan Foo Fighters

27 November 2021   15:28 Diperbarui: 28 November 2021   21:04 1762
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foo Fighters | Sumber: Independent.co.uk

Nirvana boleh bubar, namun Dave Grohl tetap bersinar. Ya, drummer yang mendapatkan keahliannya secara otodidak itu kini sukses bersenang-senang dengan band bentukannya, Foo Fighters.

Selepas dari Nirvana, Dave Grohl diminta oleh Tom Petty menjadi drummer bandnya, The Heartbreakers. Namun, nyatanya ia malah mendirikan bandnya sendiri karena merasa usia 26 tahun masih terlalu muda untuk menjadi drummer sewaan. 

Foo Fighters yang berdiri di tahun yang sama dengan kematian Kurt Cobain itu kini telah memiliki 10 album dan memenangkan 12 penghargaan Grammy. 

Saya menyukai lagu-lagu band yang baru saja dilantik oleh Rock and Roll Hall of Fame tahun 2021 ini. 

Band yang kini beranggotakan Dave Grohl, Pat Smear, Nate Mendell, Chris Shiflett, Taylor Hawkins, dan Rami Jaffee telah merilis album ke-10 nya yang bertajuk "Medicine At Midnight." 

Nah, beberapa waktu lalu, video dari nomor "Loves Die Young" yang ada dalam album terbaru mereka rilis. Dan seperti biasa, saya pun dibuat terbahak ketika menyaksikannya.

Ya, selain lagu-lagunya yang enak didengar, Foo Fighters memiliki sisi unik dan kocak dalam beberapa video musiknya. 

Awalnya Foo Fighters ini semacam anti video klip, namun akhirnya mereka memutuskan untuk membuatnya walaupun dengan anggaran yang rendah.

Gerald "Jerry" Casale merupakan sutradara pertama yang ditunjuk Foo Fighters untuk menggarap video klip lagu yang digadang-gadang tentang Courtney Love berjudul "I'll Stick Around." 

Casale adalah bassit dari band new wave bernama Devo yang video klip "Whip It" -nya menjadi semacam pelopor di MTV. Casale pernah bekerja sama dengan band sebesar Rush dan Soundgarden.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun