Tulisan ini bersumber dari kultwit yang disampaikan @windyariestanty beberapa tahun silam. Waktu itu ia membajas tentang writer's block.
Writer's block menurutnya adalah saat di mana penulis merasa tidak tahu harus menulis apa. Buntu!
Ada dua macam writer's block menurut Windy di kultwitnya waktu itu.Â
Yang pertama, penulis buntu dan tidak tahu harus menulis apa.Â
Yang kedua, penulis tetap menulis. Namun tulisannya tidak berkembang sehingga tulisannya sia-sia saja.Â
Tipe writer's block pertama yang paling sering terjadi dan sering dianggap momok oleh penulis.Â
Sementara itu bagi penulis lain ada juga yang berpendapat kalau writer's block itu sebetulnya hanyalah alasan seseorang untuk membuat kemalasan atau ketidakdisiplinan menulis jadi terdengar keren.Â
Tapi menurut Windy, semuanya sebetulnya tergantung pada penulisnya. Karena menulis terkait dengan masalah disiplin.Â
Tapi, disiplin itu sendiri kadang ya susah juga. Saran Windy jika penulis menghadapi masalah ini, sebaiknya bermainlah yang banyak. Lakukan aktivitas di luar menulis itu sendiri.Â
Bermain bisa macam-macam. Traveling, nonton, dengerin musik, hang out sama teman. Atau tidur. Pokoknya, lakukan sesuatu di luar menulis itu sendiri.