Mohon tunggu...
Iin Zubaidah
Iin Zubaidah Mohon Tunggu... Alumni IAIN Surakarta Jurusan Sejarah Peradaban Islam

Dalam Proses membangun budaya membaca dan Menulis. Menerima masukan, saran dan kritik yang membangun. Terimakasih Salam Literasi :)

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Seru Banget, Ini 7 Rekomendasi Webtoon Aksi untuk Kamu!

23 Juli 2022   05:00 Diperbarui: 23 Juli 2022   05:23 798
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

7. Jungle Juice

Rekomendasi Webtoon Aksi terakhir adalah Jungle Juice. Webtoon yang satu ini sangat menarik dan seru lho. Beda banget sama Webtoon aksi lainnya. Webtoon ini bercerita tentang, orang-orang yang berubah menjadi manusia serangga, setelah terinfeksi oleh obat serangga merek Jungle Juice.

Kejadian tersebut juga menimpa Suchan, mahasiswa tampan nan populer. Karena tidak ingin kebahagiaan masa kuliahnya sirna. Dia menutupi jati dirinya sebagai "Manusia Capung", dengan cara menyembunyikan sayap capungnya. Namun, sepintar-pintarnya bangkai ditutupi, baunya tetap tercium juga. Hal ini juga terjadi pada Suchan. 

Suatu ketika, Dia pergi ke bioskop dengan Mihee. Ketika film berlangsung, seorang manusia belalang masuk dan membuat gempar seisi gedung. manusia serangga itu ingin mencari Suchan. Karena, Secara alami capung adalah makanan belalang. Maka dari itu, manusia belalang tersebut, sangat bernafsu untuk memangsa Suchan. 

Ketika manusia belalang itu, ingin menyerang Suchan. Mihee, segera mengalihkan perhatian si manusia belalang. Naasnya dia malah terlempar, hingga jatuh dari gedung. Awalnya Suchan ragu untuk menolong Mihee. Tapi, Ia langsung menepis keraguan tersebut, Ia mengeluarkan sayapnya dan terbang, untuk menolong Mihee. 

Kejadian di bioskop hari itu sangat mengubah hidup Suchan. Berita bahwa Suchan seorang manusia capung tersebar luas media sosial. Teman-teman kampus Suchan yang dulunya dekat, pergi menjauh. Bahkan Mihee, juga tidak mau bertemu Suchan dan menyebutnya sebagai "Monster".

Peristiwa itu membuat Suchan sangat membenci sayapnya. Dia ingin berubah menjadi manusia normal. Ia meninggalkan kehidupan lamanya. Ia pun pindah ke "Universitas Nest", Universitas yang dibangun khusus untuk manusia serangga. Lulusan terbaik dari Universitas ini, akan diberi hadiah berupa "Cinderella". Cinderella sendiri adalah cairan yang berfungsi untuk berubah menjadi manusia normal. Maka dari itu, Suchan sangat bertekad untuk menjadi mahasiswa terbaik. Sehingga ia dapat melenyapkan sayapnya itu.

Dapatkah Suchan, menjadi lulusan terbaik dan berubah menjadi manusia normal? Hemm, pasti penasaran kan? Tunggu apa lagi, segera baca Jungle Juice.

Itu dia 7 rekomendasi Webtoon Aksi yang seru banget. Meskipun ada beberapa rekomendasi Webtoon yang tidak masuk top Five populer di genre Aksi. Namun, menurut saya cerita dari ketujuh Webtoon ini tidak membosankan, dan bikin ketagihan untuk baca episode selanjutnya. Semoga tulisan saya bermanfaat dan menghibur pembaca semua. Terimakasih

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun