Film atau yang biasa disebut dengan movie merupakan salah satu karya yang diperankanoleh manusia yang ditampilkan di layar lebar dengan jalan cerita yang bisa dilihat dalam durasi waktu sekitar 120 menit. Film memiliki berbagai genre ada genre romantis, horor, actions,komedi dan lain-lain.
Salah satu film yang tayang tanggal 17 Agustus pada tahun 2020 yaitu film Guru-guru gokil,film ini bergenre komedi yang diperankan oleh Gading Marten sebagai Taat Pribadi, Boris Bokir sebagai Nelson Manulang, Kevin Ardilova sebagai Ipang, Ibnu Jamil sebagai Gagah Perkasa, Faradina Mufti sebagai Rahayu Paramitha dan Dian Sastrowardoyo sebagai Nirmala.Taat pada awalnya berambisi untuk menjadi orang kaya dan merantau ke Jakarta untuk mengadu nasib.Â
Namun sayangnya, selama sepuluh kali lebaran ia tak menjadi apa-apa dan akhirnya memutuskan pulang ke kampung halamannya. Berbagai cara ia lakukan untuk mendapatkan pekerjaan namun akhirnya ia terpaksa menjadi seorang guru di Sekolah SMA Gunung Asri ditempat ayahnya mengajar dengan menggunakan ijazah palsu agar bisa langsung di terima.
Tak lama setelah ia masuk terjadi insiden dimana gaji untuk para guru dirampok. Kejadian tersebut akhirnya mengubah cara pandan Gading yang berperan menjadi Taat memandang tentang uang dan kesuksesan.Â
Nah, bagi kalian yang belum nonton, film ini selain mengundang gelak tawa, namun ceritanya memberikan sarat makna kehidupan terutama bagi Mimin yang juga sedang belajar menjadi seorang guru menjadikan film ini sebagai salah satu pembelajaran dan bagaimana caranya memandang kehidupan dan bagaimana caranya menjadi guru yang menyenangkan.
Berikut beberapa pesan yang diambil setelah menonton film Guru-Guru Gokil
1. Belajar menjadi seseorang yang multi tugas (multitasking)
Dari film guru-guru gokil kita dapat mengambil pembelajaran tentang multitasking dimana seorang guru dituntut untuk dapat mengerjakan berbagai pekerjaan seperti Bu Rahayu yang memegang segala profesi bahkan mengusahakan segalanya untuk sekolah dan para guru seperti pada kejadian perampokan Bu Rahayu dan Taat masuk tempat gombolan orang-orang yang mencuri gaji para guru.
2. Belajar beradaptasi saat hadapi kesulitanÂ
Salah satu guru di SMA Gunung Asri memiliki berbagai karakter salah satunya Bu Nirmala yang di perankan oleh Dian Sastrowardoyo. Sosok yan Lola (loading lama), sulit untuk fokus. Namun, ketika dibutuhkan, Namun ibu guru yang satu ini berubah menjadi sosok yang diandalkan oleh teman-temannya. Saat membantu Taman dan Nirmala kabur dari truk pengangkut dengan mengelabui penjahat. Hal ini bisa kita tiru untuk dapat beradaptasi dan memiliki pandangan yang berbeda ketika kesulitan menghampiri
3. Utamakan keluargaÂ