Senasib dengan klub lain asal Spanyol, Real Madrid yang sehari berselang tumbang di Alianz Arena, kamis dini hari ini giliran Barcelona yang tumbang di kandang Chelsea. Bertandang ke Stamford Bridge, Barca yang turun dengan kekuatan penuh tak mampu menembus ketatnya pertahanan yang digalang John Terry Cs. Klub Catalunya ini gagal memaksimalkan beberapa peluang emas yang didapat seperti sepakan Alexis yang masih membentur mistar gawang, sundulan Messi yang mampu ditangkap Peter Cech serta peluang Puyol yang masih bisa digagalkan barisan pertahanan Chelsea. Messi yang kerap jadi pahlawan tidak tampil maksimal dalam pertandingan tadi bahkan akibat salah kontrol bolanya dapat direbut oleh Frank Lampard yang lalu meneruskan pada Ramirez. Nama yang terakhir dengan jitu mengirim umpan silang ke Drogba yang tanpa ampun diceploskan ke gawang tanpa mampu dibendung Valdes. 1-0 buat Chelsea. Gol yang terjadi pada menit akhir babak pertama itu menjadi satu satunya gol yang terjadi pada pertandingan tadi. Sepanjang babak kedua kedua team tak mampu menceploskan bola ke gawang lawan. Dengan hasil ini secara matematis Barca belum tersingkir dari pagelaran Liga Champions. Namun mereka harus menang di Camp Nou dengan selisih minimal 2 gol agar dapat melaju ke final. Sementara bagi Chelsea, hasil seri sudah cukup atau asal bisa mencetak gol di kandang lawan, kalah dengan selisih 1 gol dapat membawa mereka mencapai final berkat keunggulan gol tandang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H