Mohon tunggu...
IDA TRI WAHYUNI
IDA TRI WAHYUNI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Hallo jangan lupa beri ranting dan komentar masukan ya :) | Instragram:_idatriwy

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

AM Thailand di Muslim Santitham Foundation School 2023

4 Agustus 2023   18:45 Diperbarui: 4 Agustus 2023   18:50 287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1. Mahasiswa dan Ibu Guru Muslim Santitham Foundation School

by Ida Tri Wahyuni, 4 Agustus 2023

Mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) Melaksanakan Asistensi Mengajar di Muslim Santitham Foundation School- Thailand

Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang (UM) mengirim 50 delegasi ke Thailand yang terbagi dua gelombang. Gelombang 1 pada tanggal 24 Mei- 22 Juni 2023 dan Gelombang kedua sejak 25 Juni- 25 Juli 2023. Mahasiswa dikirim untuk sebagai tenaga pendidik di sekolah kerajaan atau sekolah swasta di Thailand Selatan, salah satunya di provinsi Nakhon Si Thammarat.

Terdapat tiga mahasiswa Universitas Negeri Malang yang melaksanakan program Asistensi Mengajar di Muslim Santitham Foundation School. Mahasiswa ini akan mengajar di tingkatan Prathom dan Mattayom. Tingkatan pendidikan di Thailand dengan Tingkatan di sekolah Indonesia sangatlah berbeda . Pendidikan Taman Kanak- Kanak di Thailand disebut Anuban, SD di Thailand disebut Prathom,  SMP dan SMA di Thailand disebut Mattayom 1, 2, 3, 4, 5, dan 6.  

"Teacher Indonesia diperbolehkan mengajar Bahasa Melayu dan Bahasa Inggris sesuai program studi, yang nantinya sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan siswa. Mahasiswa ini akan mengajar tingkat Prathom dan Mattayom" Ujar Ibu Suda.

Kegiatan AM Thailand ini selama 1 bulan berlangsung untuk mengajar bahasa inggris dan bahasa indonesia (melayu). Pembelajaran di Prathom menempuh 7 mata pelajaran. Setiap mata pelajaran ditempuh dalam waktu 50 menit.  Kegiatan pembelajaran ini dimulai pukul 08.00- 16.00 tingkat Anuban hingga Mattayom. Tugas tenaga pendidik sangat begitu singkat sehingga saat pembelajaran berlangsung siswa dituntut siap menerima pembelajaran materi baru yang berbeda-beda. Kegiatan belajar mengajar berjalan dengan baik sesuai capaian pembelajaran yang ada di Muslim Santitham Foundation School.  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun