Mohon tunggu...
Ida Ayu Tri Laksmissta
Ida Ayu Tri Laksmissta Mohon Tunggu... Lainnya - Marketing Communication

Lulusan tahun 2024 Universitas Atma Jaya Yogyakarta dengan jurusan Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Home

Desain Hunian Modern Kelas Atas

14 Juni 2024   11:16 Diperbarui: 14 Juni 2024   11:34 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Terletak di dataran tinggi Pecatu, Villa Krysnhalaya yang dibangun pada tahun 2022, dirancang oleh Inspiral Architecture and Design Studios menjadi contoh bangunan yang menghadirkan gaya hidup modern kelas atas sehingga memberikan nilai tambah bagi kawasan perumahan tersebut. Dengan fokus pada kenyamanan pemilik dan pengunjung, villa ini menggabungkan keindahan alam sekitar. Pendekatan desain yang unik, menciptakan kesan bangunan seolah melayang menghadap ke arah lautan yang berada di kejauhan.

Penggunaan material lokal yang berlimpah seperti kayu daur ulang dan batu kapur, lalu dikombinasikan dengan taman atap yang hijau, memberikan bangunan ini daya tarik yang memikat serta keberlanjutan yang tinggi. Taman atap berfungsi sebagai insulasi alami yang dapat menjaga suhu bangunan tetap sejuk. Berkat letaknya di lereng yang landai, bangunan ini memiliki serangkaian tingkatan yang memperkaya panorama dan menciptakan daya tarik visual saat memasuki setiap ruangan. Dengan area terbuka yang luas, bangunan ini menawarkan dimensi tambahan melalui penggunaan mezanin dan balkon yang terintegrasi baik. 

Inspiral Architecture and Design Studios
Inspiral Architecture and Design Studios

Villa Krysnhalaya tidak hanya menawarkan hunian mewah dan panorama yang indah, tetapi juga dilengkapi dengan fasilitas premium, seperti media room, sky lounge, gym room, meeting room, library, dan kolam renang. Secara keseluruhan, bangunan ini adalah manifestasi dari keunggulan arsitektur yang berpadu dengan keindahan alam sekitar, menawarkan pengalaman tinggal yang tak tertandingi bagi mereka yang menghargai kemewahan, kenyamanan, dan harmoni dengan alam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun