Mohon tunggu...
Ida Khikmatul Maulida
Ida Khikmatul Maulida Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Kkn

Terima Penerjunan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan 59, Desa Suru Beri Pengarahan dan Bimbingan

23 Juli 2024   10:35 Diperbarui: 23 Juli 2024   10:46 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dihadiri kepala desa beserta jajaran perangkat desa, Desa Suru menerima penerjunan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 59 tahun 2024 Kelompok 23 UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, pada Jumat (19/7).

Sebanyak 13 mahasiswa dari berbagai program studi diterjunkan pada kegiatan KKN ini terdiri dari 10 mahasiswi perempuan, dan 3 mahasiswa laki-laki. Harun Solichin selaku Kepala Desa Suru menempatkan KKN Angkatan 59 Kelompok 23 ini di Dusun Pengindangan. 

Kegiatan penerjunan secara sederhana dimulai pukul 10.00 sampai selesai yang bertempat di Balai Desa Suru, Kecamatan Bantarbolang Kabupaten Pemalang. Acara penerjunan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus permohonan ijin dari pihak mahasiswa KKN ke pihak pemerintah desa.

Kepala Desa Suru juga memberikan pandangan dan arahan kepada para mahasiswa agar bersemangat untuk menjalani kegiatan KKN ini. 

"Jadikan KKN ini sebagai ajang untuk mencari pengalaman sebanyak-banyaknya, karena kelak ketika lulus kalian akan terjun ke masyarakat seperti kegiatan ini," ujar Harun Solichin.

Alif Tito Marcello Kemal sebagai mahasiswa koordinator desa berharap dengan adanya KKN kelompok 23 dari UIN Gusdur Pekalongan di Desa Suru, khususnya di Dusun Pengindangan ini dapat memberikan manfaat yang besar untuk warga setempat dan dapat membantu mengoptimalkan potensi yang ada di Desa Suru.

"Kami berharap agar mahasiswa KKN kelompok 23 yang diamanahi menjalankan KKN di Desa Suru dapat membantu warga setempat, serta dapat memaksimalkan potensi yang ada di desa ini."

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun