Jakarta, 4-5 Oktober 2024 --- SMAN 88 Jakarta sukses mengadakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) bertajuk "Into The Wood: Grow Your Wilderness Leadership Potential" pada 4-5 Oktober 2024. Kegiatan ini berfokus pada pengembangan potensi kepemimpinan peserta didik. Dengan melibatkan peserta didik kelas X, acara ini bertujuan untuk menumbuhkan keterampilan kepemimpinan, kerja sama, dan ketahanan dalam menghadapi tantangan.
Kegiatan dimulai pada pagi hari, 4 Oktober 2024, dengan upacara pembukaan di lapangan sekolah. Kepala SMAN 88 Jakarta, Casikin Icuk Yunadi, M.Pd. dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya pelatihan ini dalam membentuk karakter pemimpin masa depan yang tangguh, kreatif, dan bertanggung jawab. "Kami ingin membekali para peserta didik dengan kemampuan memimpin yang berakar pada nilai-nilai kejujuran, keberanian, dan solidaritas," ujarnya.
Pada kegiatan ini para narasumber dan fasilitator menyampaikan pentingnya nilai-nilai seperti tanggung jawab, komitmen, semangat, dan kerja sama dalam kepemimpinan. Peserta juga diajak untuk merefleksikan pengalaman mereka selama kegiatan melalui sesi diskusi dan evaluasi yang dipandu oleh guru pembina.
Kegiatan ditutup pada siang hari, 5 Oktober 2024, dengan upacara penutupan dan pemberian penghargaan kepada kelompok dan individu yang menunjukkan semangat kepemimpinan luar biasa selama LDKS. Kepala sekolah berharap bahwa pengalaman ini akan menjadi bekal bagi para siswa dalam meniti masa depan yang lebih baik, baik di sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Melalui pelatihan ini, SMAN 88 Jakarta menunjukkan komitmennya dalam membangun generasi pemimpin yang tidak hanya cerdas dan berani, tetapi juga peduli terhadap sesama dan lingkungannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H