Mohon tunggu...
Ib Prabowo
Ib Prabowo Mohon Tunggu... Administrasi - Perorangan

Twitter @iggybp IG @iggybw

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menjelang Piala Dunia FIFA 2022

28 Oktober 2022   00:54 Diperbarui: 28 Oktober 2022   09:29 364
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Piala Dunia FIFA 2022 akan diselenggarakan di Qatar sebagai Kejuaraan Sepak Bola Akbar ke-22, berikut beberapa data sebelum kita ikut berperan serta menonton dengan antusias atas penyelenggaraan tiap 4 tahunan ini :

  •  Waktu Penyelanggaraan : 20 November sampai 18 Desember 2022. 
    • Babak Grup 20 November sampai 2 Desember 2022. 
    • Babak 16 besar 3 sampai 6 Desember 2022, 
    • Babak Perempat Final 9 dan 10 Desember 2022, 
    • Babak Semi Final 13 dan 14 Desember 2022, 
    • Perebutan Tempat ke-3 17 Desember 2022 dan 
    • Puncaknya Final pada 18 Desember 2022.
  • Sebanyak 32 Negara ikut berlaga di Qatar dibagi dalam 8 Grup dengan pembagian sebagai berikut :
    • Grup A : Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda
    • Grup  B : Iggris, Iran, Amerika Serikat, Wales
    • Grup C : Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia
    • Grup D : Perancis, Australia, Denmark, Tunisia
    • Grup E : Spanyol, Kostarika, Jerman, Jepang
    • Grup F : Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia
    • Grup G :Brasil, Serbia, Swiss, Kamerun
    • Grup H : Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan
  • Ada beberapa catatan penting :
    • Italia tim unggulan 4 kali Juara Piala Dunia (1934, 1938, 1982, dan 2006) untuk kedua kalinya gagal lolos beruntun sejak 2018.
    • Qatar team bola yang pertama kali ikut Piala Dunia sehubungan sebagai tuan rumah.
    • Wales lolos setelah menunggu 64 tahun, Kanada lolos setelah menunggu 36 tahun dan Belanda, Ekuador, Ghana, Kamerun dan Amerika Serikat menunggu 8 tahun untuk lolos di tahun 2022 ini.
  • Perancis merupakan Juara Bertahan yang memenangkan Piala Dunia 2018 di Rusia.
  • Tuan Rumah Qatar mengajukan 5 kota dan 8 stadion untuk penyelenggaraan yaitu :
    • Kota Lusail :  Stadion Lusail Iconic, Kapasitas : 80ribu penonton
    • Kota  Al Khor : Stadion Al Bayt, Kapasitas : 60ribu penonton
    • Kota Al Rayyan : Stadion Education City dan Stadion Ahmad bin Ali, masing-masing kapasitas 40 ribu penonton
    • Kota Al Wakrah : Stadion Al Janoub dan Stadion Ras Abu Aboud (Stadion 974) kapasitas 40 ribu dan 45 ribu penonton.
    • Kota Doha  : Stadion Internasional Khalifa dan Stadion Al Thumama kapasitas 44 ribu dan 40 ribu penonton.

FIFA menunjuk 36 wasit, 69 asisten wasit dan 24 asisten wasit video.

Logo seperti tertera di atas menyerupai simbol infinity dan angka "8" menggambarkan "interkoneksi" dan delapan stadion tuan rumah. 

Ada penggambaran Trofi Turnamen menyerupai selendang menyerupai musim dingin turnamen sehubungan untuk menghindari panas khusus di Qatar ini dijadwalkan November  smapai Desember, dan ombak yang menyerupai bukit pasir gurun. 

Tipografi kata dalam logo menggabungkan Kashida (praktik memperpanjang bagian-bagian tertentu dari karakter dalam aksara Arab untuk memberikan penekanan tipografi).


Maskot Piala Dunia 2022 Qatar bernama La'eeb  berarti pemain yang mempunyai kemampuan skil luar biasa.  LA'eeb sosok karakter periang serba putih. 

Maskot pada edisi Piala Dunia tahun ini sangat berbeda dari edisi-edisi sebelumnya, tidak seperti biasanya yang mengambil konsep bentuk hewan, karakter fiksi atau apapun yang berkaitan dengan ikon dari negara tuan rumah peserta.

Tiap orang bisa meng-interpretasikan tersendiri sesuai keratifitas masing-masing. La'eeb boleh diinterpretasikan untuk percaya pada diri sendiri dan team bahwa "Sekarang adalah segalanya" ( "Now is All"). Dia diharapkan membawa kegembiraan sepak bola pada semua orang.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun