Cara Menulis Atau Mengarang Artikel Bagi Pemula.
Hallo Sobat Kompasiana, di sini saya akan menjelaskan apa aja sih yang perlu kita ketahui tentang cara penulisan pembuatan artikel yang pastinya menarik khalayak untuk membaca artikel kita. Oke kita sedikit demi sedikit anak mengulas apa saja yang perlu di ketahui untuk mrnulis artikel bagi pemula.
Apa Itu Artikel?
Artikel adalah suatu karangan faktual dengan Panjang tertentu dan menjelaskan berbagai hal untuk di publikasikan di media massa ataupun media daring/online,yang pastinya kabar berita yang sedang trend untuk menarik pembaca singgah di artikel yang kita karang. Artikel itu sendiri mempunyai kurang lebih 8 jenis artikel yang saya ketahui di antaranya adalah:
- Artikel DiskripsiÂ
- Artikel Diskripsi lebih menjelaskan mengenai peristiwa dan hal-hal yang terjadi secara langsung. Artikel ini bertujuan untuk memberikan gambaran secara nyata terkait topik yang akan kita bahas.
- Artikel Narasi
- Artikel Narasi di tulis untuk menyampaikan peristwa dan informasi dalam satu kesatuan waktu. Terlebih lagi untuk mengenal lebih dalam apa yang sedang di bahas di dalam artikel tersebut bagi pembaca. Artikel narasi ini memiliki 4 bentuk yaitu : Narasi informasi, Narasi eksprosiotik, Narasi sugestif, Dan Narasi Arsitik.
- Artikel EksposisiÂ
- Artikel ini menjelaskan mengenai peristiwa atau hal-hal yang kita alami dan mempunyai sebuah bukti yang nyata. Tujuan dari artikel ini adalah mengklarifikasi, mengevaluasi serta membahas persoalan yang sedang di alami.
- Artikel Persuasi
- Artikel ini lebih mengarah untuk mengajak dan membujuk si pembaca melakukan sesuatu hal yang ia baca dari artikel tersebut. Untuk mencapai tujuan tersebut,di dalam artikel  di tuliskan ajakan untuk membujuk pembaca melakukan sesuatu.
- Artikel Argumentasi
- Artikel ini memiliki gagasan atau penjelasan mengenai sebab akibat dari peristiwa yang di jelaskan di dalam sebuah artikel. Artikel ini bertujuan untuk meyakinkan dan menjelaskan suatu peristiwa yang rinci,objektif dan logis.
- Artikel Ilmiah populer
- Artikel Ini biasanya di tulis dengan Bahasa media untuk di upload di media massa,tabloid sampai majalah juga. Dengan karakter yang di tulis secara logis ,efektif,efisien yang membuat orang tertarik untuk membaca artikrl yang kita buat.
- Artikel Opini
- Artikel ini yang bersifat subjektif melalui pendapat masing masing tiap individu terhadap suatu topik,persoalan atau persistiwa yang akan kita bahas.
- Artikel Ulasan
- Artikel ini juga bersifat individu subjektif dari kacamata si penulis, karena merupakan ringkasan penilaian atau evaluasi yang sudah dibaca, tonton atau dengar si penulis.
Yuk kita simak bagaimana cara membuat artikel bagi pemula?
- Menentukan Topik
Langkah pertama dalam membuat artikel adalah menentukan topik terlebih dahulu sebeum memulai penulisan. Agar mudah dan dapat di pahami sebaiknya kita menentukan topik yang sudah kita pahami dan mudah dalam penulisannya. Kuasai dulu topik yang kamu pahami sebelum kita memulai untuk menuliskan menjadi sebuah artikel. Selain itu,cobalah untuk mempersempit topik yang sudah kamu kuasai agar artikel mudah di pahami dan si pembaca tidak terlalu ber tele-tele.
- Target Pembaca
Langkah selanjutnya dalam menuliskan sebuah artikel adalah menentukan target pembaca, jadi artikel kita akan di tujukan kepada siapa ya..?. Kamu juag bisa menentukan dan memprediksi dari artikelmu siapa saja yang pantas membaca artikel yang kamu buat. Sebagai contoh artikelmu itu tentang msakan kuliner,nah otomatis artikel yang kamu buat menuju ke target rata rata kepada turis dan orang yang sedang berwisata ke daerah tertentu untuk sekedar mencari kuliner di daerah itu.
- Melakukan Sebuah Riset
Nah dalam Langkah ini adalah Langkah terpenting untuk Menyusun sebuah artikel adalah melakukan sebuah riset terlebih dahulu, karena menulis sebuah artikel tidak sembarang kita menulis teks yang Panjang melainkan kita harus bertanggung jawab dari apa yang kita sudah tuliskan di dalam sebuah artikel itu tersebut. Dengan melakukan sebuah riset kamu akan lebih mudah menentukan artikel yang sedang kamu buat.
- Yakin Pada Artikel Yang Kamu Buat
Penulis sering kali ragu dalam pembuatan teks artikel di sebabkan karena si penulis merasa kurang yakin dalam tulisannya. Nah tujuan dari Langkah ini adalah supaya kita tidak panik Ketika terjadi revisi dalam artikel yang kita buat,maka dari itu penulis bisa memperkuat konsep dan tujuan utma dalam pembuatan sebuah artikel yang cukup memuaskan bagi si pembaca.
- Meneliti Dan Merevisi Artikel
Sudah sampai Langkah terakhir yaitu membaca kembali dan meneliti hasil artikel yang sudah kita buat sebelum kita public ke media massa. Segera kamu revisi sebelum kamu mem public di media massa agar artikel yang kamu bat itu tidak membingungkan bagi si pembaca.
Nah itu penjelasan singkat untuk para pemula dalam membuat artikel yang mudah di pahami dan di mengerti. Semoga artikel yang saya buat bisa untuk belajar dalam membuat artikel.