Hari Sabtu dan Minggu libur, mau kemana ? Berkebun saja, tanam Pisang Cavendish dan Nangka. Di sekitar rumah memang sudah ada tumbuhan pisang susu, pisang batu, pisang kepok. Pisang Cavendish, memang baru saja saya mengenalnya. Tetapi kalau makan pisang Cavebdish sudah sering. Karena jenis buah pisang ini kadang saya jumpai dijual di Alfamart, Indomart, dan kadang di Alfamidi.Â
Di sekitar rumahpun sudah ada tanaman nangka, namun sudah lama tak berbuah. Ada juga bibit nangka yang saya tanam tahun lalu sekarang masih kecil. Kegiatan ini ingin saya tulis agar saya bisa mengetahui persis umur pisang yang saya tanam. Demikian pula umur tumbuhan nangka.
Kalau hari ini bibit Pisang Cavendish yang dibawa menantuku Anggi dari keluarga yang kerja di Kartor Pertanian setinggi kurang lebih 30 cm. Saya tanam di kebun hari ini, Sabtu 19 Oktober 2024. Kapan tumbuhan Pisang Cavendish ini akan berbuah. Demikian pula nangka saat saya tanam hari ini bibitnya juga baru setinggi 30 cm.Â
Musim kemarau tahun ini rupanya akan berakhir dan saya lihat sudah memasuki musim hujan. Mudah-mudahan waktu ini tepat saya mulai menanam pisang dan nagka tersebut. Setiap perkembangannya, mungkin sebulan sekali, akan saya catat. Karena saya yakin tulisan saya di kompasiana tidak hilang. Terima kasih kompasiana, yangtelah banyak membantu saya belajar berliterasi digital.
Oh iya, kalau saya melihat di google Wikipedia,untuk mengetahui apa itu Pisang Cavendish, maka bisa saya tuliskan sebagai berikut : Pisang Cavendish merupakan komoditas buah tropis yang sangat populer di dunia, di Indonesia pisang ini lebih dikenal dengan sebutan Pisang Ambon Putih.Â
Menanam tiga pohon Pisang Cavendish dan satu pohon Nangka rasanya sudah seperti olah raga badminton satu set atau berolah raga bersepeda sekitar 5 km. Sudah banyak keluar keringat. Baiti jannati (rumahku surgaku). Jadi hari libur dapat berlibur di rumah saja, bisa berkebun.Â
Menanam pisang, nangka, jambu, kakung, memberi makan ikan, menyapu halaman dll. Semuanya adalah hiburan. Semoga apa yang kita kerjakan bernilai ibadah di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa, Amien.Â
Jadi apalagi kegiatan besok, tetap dirumah saja, sambil nonton TV Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Bapak Prabowo-Gibran, Bagaimana kabar Anda ? Salam Literasi (IM)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H