Dinamakan al-Karim karena didalamnya terkandung sifat kemuliaan. Sebagaimana dalam Q.S. al-Waqi'ah [56] ayat 77:
"Sesungguhnya Al-Quran ini adalah bacaan yang sangat mulia"
- Furqon
Al-Qur'an disebut "al-Furqan" karena kemampuannya dalam membedakan antara yang haq dan bathil. Sebagaimana dalam Q.S. al-Furqan [25] ayat 1:
"Mahasuci Allah yang telah menurunkan Furqan (Al-Qur'an) kepada hamba-Nya (Muhammad), agar dia menjadi pemberi peringatan kepada seluruh alam (jin dan manusia)"
- Huda
Disebut "al-Huda" karena didalamnya terdapat petunjuk yang membimbing umat manusia ke jalan yang benar. Sebagaimana dalam Q.S. Yunus [10] ayat 57:
"Wahai manusia! Sungguh, telah datang kepadamu pelajaran (Al-Qur'an) dari Tuhanmu, penyembuh bagi penyakit yang ada dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang yang beriman."
- Syifa
Dinamakan "asy-Syifa" karena dapat menjadi obat. sebagaimana dalam Q.S. al-Isra' [17] ayat 82:
"Dan Kami turunkan dari Al-Qur'an (sesuatu) yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang yang beriman, sedangkan bagi orang yang zalim (Al-Qur'an itu) hanya akan menambah kerugian."Â
- 'Aliy
Disebut dengan nama "al-Aliy" dikarenakan Al-Qur'an adalah kitab suci yang agung. Sebagaimana dalam Q.S al-Zukhruf [43] ayat 4 :
"Dan sesungguhnya, Al-Qur`n itu dalam induk Alkitab (Law Maf) di sisi Kami adalah benar-benar tinggi (nilainya) dan amat banyak mengandung hikmah.'
- Tanzil
Dinamakan "al-Tanzil" karena Al-Qur'an diturunkan secara berangsur-angsur. Sebagaimana Q.S asy-Asyu'ara  [26] ayat 192 :