Mohon tunggu...
Husnul KiromRamadhani
Husnul KiromRamadhani Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Baru

بسم الله الرحمن الرحيم Semoga bermanfaat!

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sekilas Cerita Saya tentang Kampus Tercinta

14 Februari 2021   11:41 Diperbarui: 14 Februari 2021   11:49 303
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Bismillahirrahmanirrahim,

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Salam Damai Sejahtera untuk kita semua,

Om Swastiastu,

Namo Buddhaya,

Salam Kebajikan.

Alhamdulillahirabbil Alamin, pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan kampus saya tercinta yakni Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA). Ya, UNUSA ini adalah kampus yang belum diketahui banyak orang, karena kampus ini bisa dikatakan masih baru dan bisa dibilang masih muda umurnya. Meskipun begitu UNUSA merupakan Perguruan Tinggi Swasta yang mempunyai perkembangan sangat pesat. Karena diumurnya yang ke 4 sejak pergantian nama dari STIKES YARSIS menjadi UNUSA pada tahun 2013 UNUSA sudah terakreditasi Institusi B, dan beberapa Program Studinya sudah terakreditasi A dan B dari BAN PT dan LAMPT-Kes. UNUSA mempunyai 6 Fakultas dan 20 Program Studi, dengan rincian berikut ini :

  • Fakultas Kedokteran : S1 Pendidikan Dokter (B) dan Profesi Dokter (B).
  • Fakultas Keperawatan dan Kebidanan : S2 Keperawatan (B), S1 Keperawatan (A), Profesi Ners (A), D3 Keperawatan (A), D3 Kebidanan (A), S1 Kebidanan (Terakreditasi), dan Profesi Kebidanan (Terakreditasi).
  • Fakultas Kesehatan : D4 Analis Kesehatan (B), D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja (B), S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat (B), dan S1 Gizi (B).
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan : S1 PG Sekolah Dasar (B), Profesi Guru dalam Bidang Studi Guru Sekolah Dasar (Terakreditasi), S1 PG Pendidikan Anak Usia Dini (B), dan S1 Pendidikan Bahasa Inggris (B).
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis : S1 Akuntansi (B) dan S1 Manajemen (B)
  • Fakultas Teknik : S1 Sistem Informasi (B)

*Catatan       : Data diambil pada tahun 2020 di Website UNUSA ; Dalam kurung adalah Akreditasi

Selain akreditasinya yang baik, UNUSA juga mengantongi banyak Prestasi. Diantaranya, pada awal 2021, dua Jurnal UNUSA naik peringkat SINTA, dua mahasiswa Lolos Kompetisi Bangkit 2021, Puisi Karya Mahasiswa K3 UNUSA Lolos Nominasi Terbaik Ajang FFPN Tingkat Nasional 2020, lima mahasiswa UNUSA Raih Juara LoKreatif Tingkat Nasional, Lolos 19 Proposal PKM dan masuk Peringkat Ke 2 PTS di Jawa Timur, UKM Pagar Nusa UNUSA Sabet Juara di Banyuwangi International Championship 2020, dan masih banyak lagi.

Pada tanggal 5 Februari 2021 kemarin UNUSA baru saja meresmikan Laboratorium Virtual Reality & Microteaching yang katanya dalam peresmian kemarin, satu-satunya kampus di Indonesia yang memiliki Laboratorium seperti ini hanya UNUSA. Nah di dalam Laboratorium ini kita dapat mempraktekkan apa saja sesuai Prodi yang kita tempuh secara Virtual. Dan peralatan yang ada di dalamnya merupakan teknologi terkini yang canggih.

Kemudian pada tahun 2020 kemarin UNUSA sudah menduduki peringkat ke 135 Nasional dan peringkat ke 86 pada klaster 3. Pada tahun ini UNUSA menargetkan akan masuk peringkat 100 besar Nasional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun