Awal 90-an itu saya masih duduk di Bangku SMA. Â Secara psikoligis perkembangan masih tergolong masa pencarian jati diri. Sehingga semuanya dicoba termasuk dalam hal musik 90s saat itu.
Sebenarnya meskipun suka musik tetapi tidak begitu fokus. Pernah juga belajar gitar secara otodidak. Tetapi saya lebih suka dengar saja. Musik pada saat itu masih dalam bentuk kaset. Banyak disiarkan melalui radio dan TV khususnya TVRI, RCTI dan TPI.
Penyanyi yang saya sukai saat itu tidak tak terbatas genrenya. Apakah dangdut, pop atau genre lain.
Meski diantara mereka muncul sebelum 90-an. Tetapi sampai 90-an mereka masih eksis berkarya dan bahkan sampai saat ini. Meskipun banyak yang memang muncul pada era 90-an.
Ada Top 10 penyanyi yang tidak pernah hilang dan (mungkin) akan di daur ulang sepanjang masa. Riwayat singkat penyanyi dalam tulisan ini hasil search mesin pencari google dan wikipedia.
1. Rhoma Irama
Rhoma dijuluki sebagai Raja Dangdut. Bersama Soneta Group Rhoma Sangat di Gandrungi tahun 90an dan sampai kini. Dulu, setia Rhoma bikin konser tak pernah sepi penonton bahkan membludak. Hal yang perlu menjadi catatan adalah hampir semua warga Indonesia tahu lagu-lagu Rhoma. Bukan hanya Indonesia tetapi juga Malaysia dan negara tetangga lainnya. Rhoma Irama, lagu-lagunya ada unsur Dakwah.
2. Ebiet G. Ade
Pasti orang akan ingat dengan nama yang satu ini. Â Ebiet G. Ade selain penyanyi juga penulis lagu. Syair lagu Ebiet memilki makna mendalam dan bertemakan alam dan duka derita kelompok tersisih. Lagu-lagu seperti Titip Rindu Kepada Ayah, Berita Kepada Teman dan Elegi Esok Pagi adalah lagu yang masih sangat saya hafal.
3. Iwan Fals
Siapa yang tidak kenal Iwan Fals? Lahir dengan nama  Virgiawan Listanto adalah seorang penyanyi, musisi, pencipta lagu, dan kritikus yang menjadi salah satu legenda di Indonesia.Â
Dulu, sering di uber-uber orde baru karena kritikan pedesnya. Lagu Bento dan Bongkar masih banyak dinyanyikan orang saat ini.
4. Chrisye
H. Chrismansyah Rahadi lahir dengan nama Christian Rahadi yang lebih dikenal dengan nama panggung Chrisye, merupakan seorang penyanyi dan pencipta lagu asal Indonesia.Â