Mohon tunggu...
Akhmad Husaini
Akhmad Husaini Mohon Tunggu... Administrasi - Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Terus menuliskan sesuatu yang terlintas, dengan pantas, tanpa batas.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Wasiat Ritmis Kesesuaian Keinginan Pasti

16 Juni 2021   07:19 Diperbarui: 16 Juni 2021   07:38 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Gambaran hidup teramat nyata di depan mata
terka kebijaksanaan menuai sangka senantiasa
menimang kehendak malam panjang berjuang
ihwal narasi kelindan ambisi menjompak
impian noktah berbalut kenangan silam
akan datang kehendak menimang watak

Jauh dari hiruk pikuk gemerlap paduan dunia
setia kesenduan negeri resapan ego statis
sungguh ini adalah hal teramat istimewa baginya
hening suasana seksama arus pentas menata
kecamuk diri nalar menyingkap kemestian
semburat penghantar gelimang gelora tekad
menyingkap ingatan petuah lebih gundah

Wasiat ritmis kesesuaian keinginan pasti
mungkin semua ada hasrat memadu pagi
kadang semua bisa sadar yakin bisa sangka
rintihan semusim akar janji menyemai taktis
hujan mengemban ilusi tantangan tanah basah
simpul ikatan janji menopang guramang mimpi

Yakin hadirnya membuat semangat menggebu
sepanjang itu dinikmati secara bersama-sama
ketulusan hari peraman amsal jelas sekarang
hanya kehendak tersalurkan silau waktu
kadang hadirkan sesalan nestapa meragu
harapan bantah lindap benak menggapainya

Angkinang Selatan, 16 Juni 2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun