Hari ini Rabu (06/07/2016) bertepatan dengan 1 Syawal 1437 H. Saya bangun lebih awal. Setelah bangun tidur langsung mandi, shalat Subuh dan bersiap menuju masjid untuk menunaikan shalat Ied.Â
Sebelumnya saya bersujud dan minta ampun dengan menyalami tangan ayah dan ibu. Alhamdulillah mereka masih sehat wal afiat.
Pukul 07.00 WITA saya berangkat ke Masjid Besar Al Aman Angkinang, yang berjarak sekitar 300 meter dari rumah, dengan berjalan.
Setibanya di masjid kebanggaan masyarakat Angkinang tersebut saya menuju ke dalam. Shaf belakang adalah pilihan saya. Kemudian saya menunaikan shalat sunat Tahiyatul Masjid sebanyak dua rakaat.
Sebelum shalat Ied dimulai ada sambutan tertulis Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry yang dibacakan oleh Sekcam Angkinang H Fahruddin, mewakili Camat Angkinang Dian Marlina.
Adapun yang bertugas sebagai pelaksana shalat Ied di Masjid Besar Al Aman Angkinang kali ini adalah Bilal Putun dari Pakumpayan. Sedangkan Imam dan Khatib H Kamarudin dari Kandangan.
Usai shalat Ied saya pulang ke rumah. Bersantap makanan yang telah disiapkan ibu. Setelah itu bersilaturrahmi dengan sanak keluarga. Saling bersalaman untuk bermaaf-maafan. (akhmad husaini)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI