Mohon tunggu...
Humas RutanTrenggalek
Humas RutanTrenggalek Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Humas

Tim Humas Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Trenggalek

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Karutan Trenggalek Hadiri Kegiatan Evaluasi Capaian Realisasi Anggaran Triwulan I Tahun 2024

4 April 2024   12:52 Diperbarui: 4 April 2024   12:58 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Gale, PAS - Kepala Rutan Trenggalek, I Kadek Dedy Wirawan Arintama bergabung dalam kegiatan evaluasi capaian realisasi anggaran triwulan pertama tahun 2024, yang diadakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Selasa (02/04).

Rapat tersebut berlangsung di Aula Raden Wijaya Kantor Wilayah dan dipimpin langsung oleh Kakanwil Heni Yuwono, serta dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Pratama dan seluruh Kepala Satuan Kerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim.

Dalam pertemuan tersebut, Kakanwil Kemenkumham Jatim, Heni Yuwono, menetapkan target penyerapan anggaran sebesar 50% untuk triwulan kedua tahun 2024. Hal ini dilakukan untuk memastikan optimalisasi penggunaan anggaran demi efektivitas program-program yang ada.

Dalam rapat tersebut, dibahas strategi dan langkah-langkah konkret untuk mencapai target penyerapan anggaran yang telah ditetapkan. Evaluasi penyerapan anggaran triwulan pertama juga menjadi fokus utama, dengan Kadiv Administrasi, Saefur Rochim, membuka sesi dengan menyampaikan analisis dari Divisi Administrasi. Sebagai penanggung jawab dalam memfasilitasi proses tersebut, Saefur Rochim juga memaparkan hambatan dan kendala yang dihadapi dalam akselerasi penyerapan anggaran pada triwulan pertama.

Kepala Rutan Trenggalek, bersama dengan para peserta rapat lainnya, turut berkontribusi dalam menyusun strategi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas penyerapan anggaran di triwulan kedua.

Hal ini dilakukan melalui identifikasi dan pemecahan masalah yang terjadi serta penyesuaian strategi yang diperlukan. Dengan keterlibatan semua pihak terkait, diharapkan target penyerapan anggaran 50% di triwulan kedua tahun 2024 dapat tercapai sesuai yang direncanakan oleh Kakanwil Kemenkumham Jatim. Dia juga berharap satuan kerja yang memperoleh anggaran titipan dari Unit Kerja Eselon I agar mampu menyerap dengan baik, akuntabel dan sesuai target.

(HUMAS RUTAN KELAS IIB TRENGGALEK)

#kemenkumhamRI #yasonnalaoly #kemenkumhamjatim #rutantrenggalek #ikadekdedywirawanarintama #infoseputartrenggalek #ilovetrenggalek #pastiwbk #wbkwbbm

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun