SRAGEN - Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Boyolali, Eko Bekti Susanto, bersama Kepala Sub Seksi Pengelolaan Rutan Boyolali, Fatur Rohman J, serta 18 orang anggota mengikuti pelaksanaan Apel Siaga Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024 serta Pengikraran Netralitas ASN pada Pemilu Tahun 2024, Rabu (20/12).
Berpusat di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sragen, kegiatan dilakukan secara serentak oleh UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi Se-Eks Karesidenan Surakarta. Hadir dan bertindak selaku pemimpin apel, Kepala Lapas setempat, Tunggul Buwono.
Melalui sambutannya, beliau menekankan mengenai pentingnya kewaspadaan dalam menghadapi natal dan tahun baru serta netralitas pada pemilu bagi seorang ASN.
"Apel Siaga Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 serta Ikrar Netralitas Pegawai pada Pemilu 2024 merupakan momentum untuk senatiasa meningkatkan kewaspadaan menjelang natal dan tahun baru  serta juga sebagai wujud komitmen bersama untuk menjaga netralitas dalam Pemilu Tahun 2024," ujarnya.
Selain itu disampaikan juga mengenai Surat Edaran dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS-2077.PK.08.05 Tahun 2023 tentang Peningkatan Kewaspadaan Menghadapi Perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, dimana terdapat 14 poin penting yang wajib dilaksanakan secara bersama dalam rangka peningkatan keamanan dan ketertiban.
"Mari kita rapatkan barisan, jalin komunikasi, tingkatkan kekompakan dan kebersamaan, tunaikan tugas dengan mengedepankan asas nilai PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif), tingkatkan kewaspadaan dalam keamanan, serta jaga netralitas pemilu sebagai ASN Kementerian Hukum dan HAM RI," sambungnya.
Sebagai penutup, dilakukan penandatangan pakta integritas netralitas ASN dalam Pemilu Tahun 2024 yang dilakukan secara bergilir oleh masing-masing Ka.UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi Se-Eks Karesidenan Surakarta.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H