CILACAP -- Kepala Sub Seksi Adminitrasi dan Pengelolaan Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Cilacap yang juga sebagai PPSPM, Dias Martha ikuti Focus Group Discussion (FGD) yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tipe A2 Cilacap pada Selasa (13/02).
Mengambil tempat di Aula KPPN Cilacap, kegiatan yang diselenggarakan secara tatap muka ini diikuti oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)/Pejabat Penandatangan SPM (PPSPM) dan pengelola keuangan Satuan Kerja lingkup pembayaran KPPN Cilacap.
Membuka jalannya kegiatan, Plh Kepala KPPN Cilacap, Antok Widiyatno dalam sambutannya menyampaikan bahwa FGD dilaksanakan dalam rangka meningkatkan penilaian kinerja pelaksanaan anggaran 2024.
"Untuk meningkatkan penilaian kinerja anggaran perlu diperhatikan beberapa hal seperti perencanaan Halaman III DIPA yang lebih akurat, masalah penolakan SPM, pendaftaran kontrak dan lain sebagainya. FGD ini akan membahas terkait hal-hal tersebut," terang Antok.
Hadir sebagai narasumber CSO KPPN Cilacap, Jefri Kristianto dan Kepala Seksi PDMS, Sugino. Materi yang disampaikan diantaranya perencanaan Halaman III DIPA, Implementasi CMS, Digipaysatu dan KKP Domestik.
Ditemui setelah pelaksanaan FGD, Dias menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan Nilai IKPA (Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran) satuan kerja.
"Terima kasih kepada KPPN Cilacap, dengan FGD ini kami (satuan kerja) dapat mengambil langkah-langkah agar penilaian kinerja pelaksanaan anggaran meningkat," ucap Dias.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI