Rupbasan Kelas II Bantul kembali menunjukkan komitmennya terhadap integritas dan kedisiplinan dengan melaksanakan program Afirmasi Setiap Hari (ASi) pada hari ini Selasa (2/7/2024). Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Rupbasan Kelas II Bantul ini dipimpin langsung oleh Kepala Rupbasan, Muhammad Syukron Anshori (Syukron), dan diikuti oleh seluruh jajaran Rupbasan Kelas II Bantul.
Bantul -Dalam kesempatan tersebut, Syukron menegaskan pentingnya menjaga integritas dan menghindari perilaku menyimpang, terutama terkait dengan judi online yang saat ini sedang marak dan viral di media. "Saya mengajak seluruh anggota untuk menjauhi judi online. Ini adalah perilaku yang merusak moral dan karir kita sebagai ASN. Mari kita tunjukkan komitmen kita untuk bekerja dengan integritas," ujar Syukron dalam arahannya.
Syukron juga menambahkan bahwa judi tidak akan membuat seseorang menjadi kaya. "Menang judi hanya membuat penasaran untuk terus bermain, sementara kalah judi membuat kita penasaran untuk mencoba lagi hingga uang kita habis. Judi online bukan hanya masalah hukum, tetapi juga masalah moral. Kita harus menjaga nama baik Rupbasan Kelas II Bantul dan diri kita sendiri," tegasnya.
Program ASi (Afirmasi Setiap Hari) merupakan inisiatif dari Rupbasan Kelas II Bantul yang biasa dilaksanakan pada berbagai kesempatan, baik pertemuan rutin atau saat apel. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan terhadap aturan melalui penyampaian afirmasi positif secara rutin. Afirmasi adalah pernyataan positif yang digunakan untuk mempengaruhi pikiran bawah sadar, membantu menciptakan perubahan positif dalam cara berpikir, merasa, dan bertindak. Melalui program ini, diharapkan pegawai Rupbasan Bantul dapat menyerap perintah hingga ke bawah sadar, sehingga pesan yang disampaikan dapat disadari, dipahami, dan dilaksanakan tanpa paksaan serta tanpa memerlukan pengawasan yang ketat.
Program ASi kali ini dilaksanakan pada kesempatan Apel pagi. Kegiatan berjalan lancar dan mendapatkan respon positif dari seluruh pegawai. Mereka menyadari pentingnya pesan yang disampaikan dan berkomitmen untuk menjauhi segala bentuk perilaku menyimpang yang dapat merusak diri dan institusi.
Dengan program seperti ASi, Rupbasan Kelas II Bantul berupaya menciptakan lingkungan kerja yang disiplin, berintegritas, dan bebas dari perilaku menyimpang. Ini adalah langkah nyata dalam membangun budaya kerja yang positif dan profesional di lingkungan Rupbasan Kelas II Bantul.(sam)
Â
Â
#Kemenkumham
#kanwilKumhamDIY
#Rupbasan
#RupbasanBantul
#HumasRuba
Kanwil Kemenkumham DIY
Agung Rektono Seto
Follow me at:
Website: rupbasanbantul.kemenkumham.go.id
Facebook: rupbasanbantul01
Twitter: RUPBASAN_BANTUL
Instagram: rupbasanbantul
Email: rpbsn.bantul@kemenkumham.go.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H