Bantul (MTsN 9 Bantul)--Guru bahasa Arab MTs Negeri 9 Bantul, Mohammad Fadli Hidayat jadi Finalis ajang Olimpiade Bahasa Arab (OBA) ke-7 Tingkat Nasional 2024. Acara tersebut berlangsung pada Jum'at (08/11/24) bertempat di Asrama Haji Embarkasi Jakarta.
Fadli bersaing dalam kategori 13, yaitu kategori yang dikhususkan untuk pendamping/guru bahasa Arab. Dalam kategori tersebut, Fadli bersaing dengan 416 guru bahasa Arab yang merupakan perwakilan dari seluruh provinsi se-Indonesia.
Fadli tidak gentar meskipun harus menyelesaikan sejumlah 100 soal dalam waktu 90 menit saja. Soal tersebut meliputi berbagai disiplin ilmu dalam bahasa Arab, mulai dari Nahwu, Shorof, Balaghoh, dan Mufradat.
Berbekal pemahaman dan penguasaan terhadap bahasa Arab, Fadli mampu menyelesaikan soal tersebut dalam waktu 60 menit. Ia pun merasa bersyukur dan lega setelah menghadapi soal tersebut. Ia juga berharap semoga hasilnya memuaskan.
"Allhamdulillah saya bisa menjawab semua soal dalam waktu lebih cepat dari yang disediakan. Semoga hasilnya sesuai harapan," ujarnya. (fdl)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H