Mohon tunggu...
Humas Masemba
Humas Masemba Mohon Tunggu... Guru - MTs Negeri 9 Bantul

Akun resmi untuk publikasi MTs Negeri 9 Bantul.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Rencanakan Pembangunan SBSN, MTsN 9 Bantul Kirim Doa untuk Pendiri

15 Februari 2024   23:44 Diperbarui: 15 Februari 2024   23:48 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi

Bantul (MTsN 9 Bantul)---Usai salat duha, seluruh siswa, guru, dan pegawai MTs Negeri 9 Bantul mengirimkan doa untuk mendiang Drs. Chibanu Aslam. Pria yang akrab disapa Iban ini merupakan salah satu penggagas bangunan MTsN 9 Bantul yang sekarang berlokasi di Jl. Wonocatur, Banguntapan, Bantul.

Doa bersama tersebut dipimpin oleh Asfari, Wakil Kepala Bidang Sarana dan Prasarana MTsN 9 Bantul, Selasa (13/02/2024). Menurut keterangan Asfari, doa bersama tersebut sebagai bentuk penghormatan kepada almarhum karena MTsN 9 Bantul tengah memulai pembongkaran bangunan lama. Tanah bekas pembongkaran tersebut, nantinya akan didirikan gedung kelas baru dari SBSN 2024.

"Tanah ini dulu yang mencarikan adalah Almarhum Bapak Iban," papar Asfari, "oleh karenanya, kita mengirimkan doa agar almarhum tenang di surga Allah Swt. dan mendapatkan aliran pahala amal jariyah," imbuhnya.

Asfari menambahkan, tanah yang kini telah rata tersebut, rencana akan dibangun kembali dengan dana SBSN pada April 2024 mendatang. (and)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun