Mohon tunggu...
humas MAN 2 Bantul
humas MAN 2 Bantul Mohon Tunggu... Guru - Humas MAN 2 Bantul

Instansi Pendidikan setingkat SMA di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia di Bantul DIY

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

PPPK Kementerian Agama Bantul mengikuti OPPPK 2024 di BDK Semarang

10 November 2024   20:09 Diperbarui: 10 November 2024   20:30 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi MAN 2 Bantul 2024

Semarang (MAN 2 Bantul) -- Selasa (05/11/2024), Balai Diklat Keagamaan (BDK) Semarang menjadi saksi pembukaan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) angkatan XVI hingga XX yang dihadiri peserta dari berbagai daerah di Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta. Kemeterian Agama Kabupaten Bantul mengirim sebanyak tujuh peserta PPPK untuk mengikuti Orientasi PPPK periode pertama diantaranya Edi Susanto (MAN 2 Bantul), Try Nur Fauzi (MAN 2 Bantul), Wiwit Lestari (MTsN 9 Bantul), Indah Indina Rahayu (MTsN 2 Bantul), Muh. Ulin Nuha (KUA Sanden - berhalangan mengikuti foto bersama), Ratna Dhevi F. (MAN 4 Bantul) dan Amalia Hidayati (MTsN 4 Bantul). Acara ini ditandai dengan prosesi penyematan kalung peserta sebagai simbol peresmian oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Jawa Tengah yaitu H. Musta'in Ahmad, S.H., M.H.

Kegiatan orientasi ini berlangsung dari hari Selasa s.d Jum'at tanggal 5 -- 8 November 2024, dengan beberapa materi yaitu Dinamika Kelompok, Pengembangan Sumber Daya Manusia, Pengenalan SOTK, Pembangunan Bidang Agama, Pengenalan Jabatan, Pengenalan Manajemen Kinerja Organisasi dan Penerapan Fungsi dan Tugas ASN yang menjadi bekal penting bagi pegawai PPPK. Program ini juga diharapkan menjadi media pengenalan lingkungan kerja dan budaya organisasi di Kementerian Agama.

Salah satu peserta orientasi, dari MAN 2 Bantul, Try Nur Fauzi, menyatakan antusiasmenya dalam mengikuti kegiatan ini. "Orientasi ini kesempatan untuk kami lebih mengenal tugas dan tanggung jawab sebagai PPPK di Kementerian Agama, dan saya berharap bisa mengikuti kegiatan sampai selesai." katanya.

Dengan terselenggaranya orientasi ini, diharapkan para pegawai PPPK mampu menanamkan nilai-nilai integritas dan profesionalisme dalam setiap tugas yang mereka emban demi meningkatkan kualitas pelayanan di masyarakat.

Kontributor : Humas

Selengkapnya informasi tentang MAN 2 Bantul, silahkan kunjungi di : https://man2bantul.id/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun