Semarak Peringatan HBP 59 Jajaran Lapas Narkotika Samarinda Mengikuti Upacara dan Halal Bihalal Secara Virtual
Samarinda, INFO_PAS -- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Samarinda mengikuti Upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyrakatan ke-59 dan Halal Bihalal Idul Fitri 1444H bersama seluruh pegawai Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia secara virtual, Selasa (2/5).
"Melalui peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan hari ini harapannya tentu saja Pemasyarakatan agar selalu jaya dan semakin PASTI, untuk Indonesia Maju," ucap Kalapas Narkotika Samarinda, Hidayat.
Upacara dilaksanakan secara virtual, di aula dalam Lapas Narkotika Samarinda, pukul 09:00 Wita s.d. selesai, yang diikuti oleh seluruh petugas Lapas Narkotika Samarinda, mulai dari Pejabat Struktural Eselon IV dan V, Staf JFU, JFT, Regu Pengamanan dan Perwakilan Dharma Wanita Persatuan Lapas Narkotika Samarinda, serta tamu undangan dari Polsek Sungai Pinang, Koramil 0901-05 Samarinda Utara, Kecamatan Samarinda Utara, dan Kelurahan Sempaja Utara. Upacara tersambung secara virtual dengan seluruh pegawai Kemenkumham RI. Bertindak selaku Inspektur upacara adalah Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Halal Bihalal dan penyerahan piagam penyerahan piagam penghargaan dari Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, kepada Aparat Penegak Hukum (APH) mitra Lapas Narkotika Samarinda yang telah membantu pengamanan selama Lebaran Idul Fitri 1444H.
"Kami mewakili Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim dan seluruh jajaran Lapas Narkotika Samarinda mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas bantuan dan kerjasamanya dalam membantu Lapas mencipatakan kondisi aman dari gangguan kamtib selama pelaksanaan layanan kunjungan tatap muka lebaran Idul Fitri 1444H di Lapas Narkotika Samarinda," tutup Hidayat. (ez)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H