Mohon tunggu...
Humas Lapas Jombang
Humas Lapas Jombang Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Jombang

https://linktr.ee/lapasjombang

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Ka. KPLP Jombang Kanwil Kemenkumham Jawa Timur Rutin Laksanakan Trolling

10 Februari 2023   09:35 Diperbarui: 10 Februari 2023   09:37 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
@humas lapas jombang

Jombang - Sebagai langkah antisipasi dan deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban serta pengecekan sarana prasarana keamanan di lingkungan Lapas Jombang Kanwil Kemenkumham Jatim dan sesuai arahan Ditjen Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga, pagi ini (Kamis, 09/02/2023) Ka. KPLP, Dedy Pranata, beserta jajaran melaksanakan trolling.
Kegiatan troling merupakan kegiatan wajib dan harus dilakukan secara rutin oleh jajaran pengamanan.

"Tiada hari tanpa troling itu pedoman yang  harus kita teraplam, walaupun cuaca hujan kita harus tetap melaksanakan troling secara rutin", tutur Dedy.

Ka. KPLP beserta jajaran bergerak menyusuri sepanjang brandgang dan melakukan kontrol ke pos menara.

"Trolling tak hanya sekedar berjalan-jalan saja, tapi juga harus mengecek lingkungan sekeliling apakah ada yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan", imbuhnya.

Selanjutnya beliau menuju ruang restorasi Lapas Jombang untuk mengecek aktivitas mengolah makanan bagi WBP. Tak dapat dipungkiri penyajian makanan yang baik dan tercukupi adalah salah satu cara untuk menjaga suasana kondusif di dalam Lapas.

Beranjak dari ruang restorasi, selanjutnya beliau menuju ke blok hunian WBP, kali ini beliau mengecek teralis dan pintu kamar hunian WBP.

"Seluruh jajaran pengamanan saya harap jika sedang melaksanakan troling harus dicek juga teralis, pintu kamar, gembok, dan langit-langit kamar hunian apakah dalam kondisi yang bagus. Jika ada yang perlu diperbaiki segera laporkan, jangan ditunda-tunda", tegasnya.

Terakhir beliau juga memberikan pengarahan kepada WBP agar selalu menjaga kebersihan dan ketertiban.

"Saya harap saudara-saudara disini menjaga kebersihan dan ketertiban, jika ada permasalahan jangan main hakim sendiri, sampaikan kepada petugas", tutupnya.

(Humas Lapas Jombang)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun