Aceh Timur -- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Idi terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, salah satu pelayanan yang diberikan yaitu Pojok Ramah Anak yang berada di Layanan Kunjungan Sentral Terpadu Lapas Idi, Kamis (18/01/2024).
Dibukanya Pojok Ramah Anak tersebut merupakan bagian dari Pembangunan Zona Integritas di Lapas Kelas IIB Idi untuk meningkatkan pelayanan agar pihak penerima layanan atau masyarakat dapat menerima layanan dengan ramah dan baik.
Pojok Ramah Anak ini ditujukan untuk Anak-anak ataupun Keluarga Warga Binaan sembari berkunjung dan bertemu dengan Warga Binaan.
Irhamuddin selaku Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Idi mengatakan bahwa telah memberikan penguatan kepada seluruh pegawai serta peningkatan pada sarana dan prasarana untuk menunjang pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
"Petugas sudah diberikan pemahaman dan bagaimana dalam bersikap dalam melayani pengunjung serta memaksimalkan sarana dan prasarana untuk melayani masyarakat dikarenakan pengunjung/masyarakat akan dapat menilai tentang kondisi layanan yang ada pada Lapas Idi" Ucap Irhamuddin.
Lebih lanjut, ia juga mengimbau untuk memperhatikan hak kelompok rentan lainnya selain pemenuhan hak anak. "Menghadapi penilaian publik berbasis HAM, sarana dan prasarana lainnya juga harus dibenahi, kami sedang mengupayakan untuk terus berinovasi dan melakukan perbaikan di berbagai lini layanan, dan yang terpenting adalah petugas layanan harus siaga dalam memberikan pelayanan yang terbaik". Tambah Irhamuddin.
Seluruh pelayanan yang ada di Lapas Kelas IIB Idi tidak dipungut biaya Alias Gratis.
#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#KemenkumhamAceh
#Ditjenpas
#Lapasidi
#Irhamuddin
#Semakinpasti
#ZonaIntegritas
#WBKÂ
#WBBM
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H