Mohon tunggu...
Humas Lapas batang
Humas Lapas batang Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Instansi Pemerintah Di Bawah Kementerian Hukum dan HAM RI

Instansi Pemerintah Di Bawah Kementerian Hukum dan HAM RI

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Lahan SAE Lapas Kelas IIB Batang Berproduksi Panen Tomat

15 Juli 2024   21:20 Diperbarui: 15 Juli 2024   21:23 5
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humas Lapas Batang 1

Batang, 15 Juli 2024 --- Lapas Batang menggelar panen tomat di lahan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE). Kepala Lapas Batang, Jose Quelo, beserta Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Candy, Kasubsi Giatja Rizal Eka Prasetya Maduraga, dan Kasubsi Peltatib Windu Ari Agung, turut hadir dalam acara panen tersebut.


Panen kali ini menjadi momen yang membanggakan bagi seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Batang. Melalui program asimilasi dan edukasi, WBP diajarkan keterampilan bertani, termasuk cara menanam dan merawat tanaman tomat. Program ini bertujuan untuk memberikan bekal keterampilan yang berguna bagi mereka setelah menjalani masa pidana.

Kepala Lapas Batang, Jose Quelo, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam program ini. "Panen tomat ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi dari WBP serta petugas Lapas. Saya berharap keterampilan yang didapatkan dapat menjadi bekal positif bagi WBP di masa depan," ujarnya.

Panen tomat ini tidak hanya memberikan hasil pertanian yang melimpah, tetapi juga menjadi bukti nyata keberhasilan program pembinaan di Lapas Batang. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi seluruh WBP.

Dengan adanya panen tomat ini, Lapas Batang berkomitmen dalam memberikan pembinaan yang komprehensif kepada WBP, sehingga mereka dapat kembali ke masyarakat dengan keterampilan dan kepercayaan diri yang lebih baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun