Menjaga konsistensi Pasar Ekspor, Lapas Kelas I Bandar Lampung terima bahan produksi Cocoshade (Sabut Kelapa), Jumat (18/10).
Kabid Kegiatan Kerja (Giatja) diwakili oleh Kasi Bimbingan kerja Edy Sutono dan Kasi Pengelola Hasil Kerja (PHK) Doni Saputra Menerima Bahan Sabut Kelapa (Cocoshade) dari PT Agri Lestari Nusantara diantaranya : Bahan Fregola 4X3 224 lembar, Tali Rope 5 pcs, Tali Rajutan 2 Karung.
Kalapas Saiful Sahri menyampaikan Terima Kasih kepada pihak PT. Agri Lestari Nusantara, ia mengharapkan setelah serah terima ini warga binaan dapat bekerja dengan semangat agar bisa memenuhi target ekpor sesuai yang dijadwalkan.
"Warga binaan kami sangat menyambut baik pengiriman bahan Cocoshade yang nanti akan kami olah menjadi  produk yang bernilai ekonomis yang akan di ekspor ke berbagai negara tujuan agar dapat memberikan kontribusi terhadap devisa negara" terangnya.
#ditjenpas
#kemenkumhamri
#kumhamlampung
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H