Nusakambangan-- Suasana khusyuk dan penuh ketenangan menyelimuti Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Nirbaya saat warga binaan melaksanakan ibadah sholat tarawih berjamaah dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Kegiatan ini berlangsung di masjid Baitussalam dan diikuti dengan penuh antusias oleh para warga binaan serta petugas lapas.
Kegiatan sholat tarawih ini merupakan bagian dari program pembinaan keagamaan yang rutin dilaksanakan selama bulan Ramadan. Selain meningkatkan keimanan, ibadah ini juga bertujuan untuk membangun kebersamaan serta menanamkan nilai-nilai kebaikan bagi warga binaan.

Salah satu warga binaan, SP mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini. "Saya merasa lebih tenang dan termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Ramadan kali ini benar-benar menjadi momen refleksi bagi saya," ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ibadah ini, diharapkan para warga binaan dapat mengambil hikmah dan manfaat dari bulan suci Ramadan. Pembinaan spiritual seperti ini tidak hanya membantu mereka dalam meningkatkan keimanan, tetapi juga memberikan bekal moral yang kuat ketika kembali ke masyarakat. Lapas Kelas IIB Nirbaya berkomitmen untuk terus mendukung pembinaan keagamaan sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi para warga binaan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI