Mohon tunggu...
Hubertus Gilang Aryasatya
Hubertus Gilang Aryasatya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Fresh Graduate

Penggemar sepak bola Eropa asal Sleman yang sesekali memberi opini dan bersajak.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Peluang Back-to-Back Treble Man City, Begini Jawaban Ruben Dias

4 Maret 2024   22:31 Diperbarui: 4 Maret 2024   22:50 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Punggawa Man City Ruben Dias (Sumber: Michael Regan via ligaolahraga.com)

Punggawa Manchester City Ruben Dias membuka suara prihal peluang Back to Back Treble Winner bagi timnya seperti yang pernah diraih pada musim 2022/2023 di musim ini.

Sebagaimana dilansir dari Manchester Evening News, Hal itu dikatakan oleh pemain berkebangsaan Portugal tersebut kepada media pasca The Cityzens mengalahkan rival sekota Manchester United dengan skor 3-1 pada lanjutan pekan ke-27 Premier League, Minggu (3/3) malam waktu WIB di Etihad Stadium.

Mengingat City bertengger di posisi ke-2 klasemen sementara liga dengan poin 62 dari 27 pertandingan (selisih 1 poin dari pemuncak klasemen Liverpool), kemudian mempunyai keunggulan agregat 3-1 atas Copenhagen di babak 16 besar UEFA Champions League, serta masih mempunyai laga perempat final Emirates FA CUP melawan Newcastle United.

Dias mengatakan bahwa skuadnya masih dengan ambisi yang sama seperti musim sebelumnya. Ambisi untuk kembali meraih treble winner kedua kali secara beruntun pada akhir musim 2023/2024 nanti.

"Kami masih orang-orang yang sama. Kami adalah pemain yang sama baik pernah meraih treble atau tidak. Itulah kenapa kami meraih treble winner musim lalu. Itulah kenapa kami ingin meraihnya kembali." Jawab Dias, sebagaimana dilansir dari Manchester Evening News.

Ketika ditanya mengenai mentalitas skuad City belakangan ini, Dias pun merasa tetap pada jawaban yang sama.

"Saya sudah menjawabnya seperti tadi untuk kalian." Jawabnya kepada media.

Manchester City akan kembali melakoni partai kandang pada Kamis (7/3) dini hari waktu WIB dengan menjamu Copenhagen pada Leg 2 babak 16 besar UEFA Champions League sebelum akan melawat ke Anfield Stadium pada Minggu (10/3) malam waktu WIB melawan sang rival Liverpool pada lanjutan pekan ke-28 Premier League dan kembali ke Etihad Stadium untuk menjamu Newcastle City pada perempat final Emirates FA CUP pada Minggu (17/3) dini hari waktu WIB.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun