Mohon tunggu...
Hery Syofyan
Hery Syofyan Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Banyak baca dapat menambah cakrawala pola pikir kita....suka bola & balap..

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Nico Rosberg Mercedes Pole Position GP Bahrain 2014!

6 April 2014   16:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:00 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber foto : www.thetimes.co.uk

Selamat pagi semua…………….luar biasa Mercedes GP kembali menunjukkan performa yang maksimal di sesi kualifikasi GP Bahrain musim 2014 ini, setelah sebelumnya menguasai seluruh sesi latihan bebas, akhirnya di sesi kualifikasi yang berlangsung di Bahrain International Circuit, Nico Rosberg berhasil tampil sebagai pebalap tercepat dengan catatan waktu 1menit 33.185 detik Unggul 0,279 detik dari rekan setimnya Lewis Hamilton.

Fakta dari kedua seri balapan yang sudah berlangsung ditambah kualifikasi GP Bahrain ini,  Mercedes selalu unggul dengan menempatkan pembalapnya diposisi pole position mulai dari GP Australia dilanjut dengan GP Malaysia dimana Hamilton Unggul sebagai Pole Position dan sekarang saatnya Nico rosberg pole position di GP Bahrain.

Memang kalau kita ikuti, dari semua sesi latihan bebas yang sudah berlangsung mulai dari sesi I,II,dan III, Mercedes yang selalu berhasil mendominasi semua sesi latihan tersebut, tentunya ini membuat peluang kedua pembalap Mercedes GP Lewis Hamilton dan Nico Rosberg kembali akan diunggulkan menjadi favorit untuk bisa memenangkan GP Bahrain ini.

Terkait dengan keunggulan Nico Rosberg yang memang tampil konsisten menguntit di belakang Hamilton, tapi kalau melihat ke belakang tahun lalu Rosberg berhasil mengungguli Hamilton di GP Bahrain ini hampir setengah detik, "Nico sangat cepat, sangat kompetitif. Dia dulu setengah detik lebih cepat di sini daripada saya di kualifikasi tahun lalu. Jadi saya harus mengeset mobil dengan sangat tepat," sambung Hamilton dan menambahkan "Tapi seperti biasa, balapan tidak dimenangi di kualifikasi. Ini semua adalah soal mempersiapkan mobil untuk balapan," ujarnya.

Kalu kita kembali melihat ke sesi latihan bebas mulai dari sesi pertama dimanaDuo pembalap Mercedes Lewis Hamilton dan Nico Rosberg, secara berurutan menempati posisi satu-dua. Hamilton mencatatkan waktu tercepat satu menit 37,502 detik. dan ditempat kedua ditempati Nico Rosberg dengan catatan waktu 1 menit 37,733 detik atau  0,231 detik lebih lambat dari Hamilton dan ditempat ke tiga ditempati oleh pembalap Ferarri Fernando Alonso dengan catatan waktu satu menit 38,122 detik.

Pada sesi latihan bebas kedua kembali Duo pebalapnya Mercedes Lewis Hamilton dan Nico Rosberg, menjadi yang tercepat,  posisi tiga besar tak berubah dari apa yang terjadi di sesi pertama. Hamilton mempertahankan posisi terdepan dengan catatan satu menit 34,325 detik, demikian juga Rosberg, yang sukses membuntuti rekan setimnya tersebut. Menempati posisi kedua dengan catatan waktu 1 menit 34,690 detik atau  0,365 detik di belakang Hamilton dan diurutan ketiga juga kembali ditempati Fernando Alonso dengan catatn waktu 1 menit 35,360 detik.

. Begitu juga dengan sesi latihan bebas ketiga Lewis Hamilton kembali tampil sebagai pebalap tercepat diikuti Nico Rosberg di posisi dua. Sekaligus ini membuktikan dominasi Mercedes dalam ketiga latihan bebas. Hamilton menjadi yang terbaik dengan catatan waktu 1 menit 35,324 detik diikuti rekannya di Mercedes, Rosberg, dengan catatan waktu 1 menit 35, 439 detik terpaut 0,115 detik dibelakang Hamilton. Jadi kalau boleh kita simpulkan dari ketiga sesi latihan bebas ini Hamilton selalu jadi yang terbaik disusul oleh Rosberg hanya bedanya di sesi ini Sergio Perez (Force India) naik ke posisi ketiga mengantikan posisi Fernando Alonso.yang sebelumnya selalu menempati posisi ke tiga.

Dan terakhir pada sesi kualifikasi tim Mercedes GP kembali berhasil menempatkan pembalapnya di posisi pole position setelah Hamilton yang di dua balapan pertama di GP Australia dan GP Malaysia tampil di pole position, kali ini di GP Bahrain Hamilton harus menyerahkan posisi tersebut kepada rekan satu timnya Nico Rosberg, sementara itu posisi ketiga ditempati Daniel Ricciardo Red Bull, disusul ditempat ke empat oleh Valtteri Bottas Wiliams Mercedes, dan ditempat kelima ditempati Sergio Perez Force India Mercedes, serta di tempat ke enam ditempati oleh Kimi Raikkonen Ferrari,  ketujuh ada Jenson Button Mc Laren Mercedes berturut turut dibelaknganya ada  Felipe Massa Wiliams Mercedes , Kevin Magnussen Mc Laren Mercedes , dan Fernando Alonso Ferrari melengkapi posisi 10 besar. Sementara Juara bertahan F1 Sebastian Vettel harus puas start dari posisi 11 setelah ia tak mampu lolos dari sesi Q2.

Berikut Hasil Lengkap Kualifikasi GP Bahrain 2014

http://www.formula1.com/results/season/2014/916/

1. Nico Rosberg Mercedes 1m33.185s 2. Lewis Hamilton Mercedes 1m33.464s +0.279s 3. Daniel Ricciardo Red Bull-Renault 1m34.051s +0.866s 4. Valtteri Bottas Williams-Mercedes 1m34.247s +1.062s 5. Sergio Perez Force India-Mercedes 1m34.346s +1.161s 6. Kimi Raikkonen Ferrari 1m34.368s +1.183s 7. Jenson Button McLaren-Mercedes 1m34.387s +1.202s 8. Felipe Massa Williams-Mercedes 1m34.511s +1.326s 9. Kevin Magnussen McLaren-Mercedes 1m34.712s +1.527s 10. Fernando Alonso Ferrari 1m34.992s +1.807s Q2 cut-off time: 1m34.925s Gap ** 11. Sebastian Vettel Red Bull-Renault 1m34.985s +1.277s 12. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes 1m35.116s +1.408s 13. Daniil Kvyat Toro Rosso-Renault 1m35.145s +1.437s 14. Jean-Eric Vergne Toro Rosso-Renault 1m35.286s +1.578s 15. Esteban Gutierrez Sauber-Ferrari 1m35.891s +2.183s 16. Romain Grosjean Lotus-Renault 1m35.908s +2.200s Q1 cut-off time: 1m36.654s Gap * 17. Pastor Maldonado Lotus-Renault 1m36.663s +1.789s 18. Adrian Sutil Sauber-Ferrari 1m36.840s +1.966s 19. Kamui Kobayashi Caterham-Renault 1m37.085s +2.211s 20. Jules Bianchi Marussia-Ferrari 1m37.310s +2.436s 21. Marcus Ericsson Caterham-Renault 1m37.875s +3.001s 22. Max Chilton Marussia-Ferrari 1m37.913s +3.039s

Sampai ketemu di balapan nanti, apakah Mercedes akan kembali menjadi tim favorit tahun ini…mari sama-sama kita tunggu saja……Go..go GP Formula1 Bahrain.

Borneo 6 April 2014

Salam Olah Raga

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun