sumber foto : bola.liputan6.com
“Saya tak memikirkan lawan, biar lawan yang memikirkan kita,” tegas pelatih asal Padang tersebut
Selamat malam semua………..kalau kita lihat dari tulisan pembuka di atas terlihat sebuah ungakapan yang terkesan sombong, tapi kalau dipikir secara mendalam dan dengan kepercayaan diri yang tinggi mungkin memang sudah saatnya sepakbola kita diakui di tingkat International khususnya di level U-19 di kawasan Asia saat ini, hal ini sudah tergambar jelas dari apa yang sudah dihasilkan timnas U-19 dari berbagai ujicoba atau turnamen yang diikutinya sukses dengan hasil yang memuaskan, memang kalau kalau bicara sempurna tentu belumlah bisa dibilang sempurna atau superior karena terbukti Tim ini masih mengalami kekalahan dan hasil Imbang, kecuali kalau disemua laga uji coba dan turnamen yang diikuit Timnas U 19 ini selalu menang dengan kemenangan atau skor yang meyakinkan tentulah baru bisa dibilang sempurna atau superior…tul ga bro.!
Hal itupun disadari dan dibenarkan oleh Pelatih tim nasional Indonesia U-19 Indra Sjafri dimana saat ini mengaku lebih fokus dalam membenahi kekurangan anak asuhnya dibandingkan memikirkan lawan yang bakal dihadapi, hal itu terkait dengan rencana uji coba Timnas U-19 yang sesuai rencana akan menjalani lima laga uji coba lagi dan dua sudah dipastikan yaitu menghadapi Myanmar U-19 yang akan dilakukan dalam dua kali pertemuan yakni tgl 05 mei dan 07 mei nanti, berikutnya Liverpool U-18 pada 25 Mei, mengomentari laga uji coba itu coah Indra dengan penuh percaya diri mengatakan “Saya tak memikirkan lawan, biar lawan yang memikirkan kita,” tegas pelatih asal Padang tersebut.
Adapun pembenahan yang akan dilakukan Coah Indra saat ini adalah berusaha lebih fokus pada kombinasi passing pendek dan panjang, serta transisi antara menyerang dan bertahan, semua itu tak lain merupakan PR atau dari evaluasi apa yang dilakukan selama menjalani tur Timur Tengah beberapa waktu yang lalu “Saya percaya tim yang menguasai bola adalah tim yang menang. Tapi dalam penguasaan bola, kita masih banyak melakukan kesalahan. Melawan Oman kesalahan kita 23 persen, melawan UEA 20 persen, itu yang coba kita benahi,” ungkap Indra.
Begitu juga dengan pembenahan kedalam, khususnya untuk skuat tim Coah Indra juga kembali mencoret tiga pemain yang memang berdasarkan pantauan tidak sesuai dengan kebutuhan tim, baik itu dari sisi aspek teknik, fisik, hingga mental, dimanasemua itu dilakukan supaya tim ini bisa menjadi lebih kompetitif, masing-masing yang dipulangkan adalah dua pemain dari hasil seleksi tur Nusantara yakni Sukarno Adi Wijaya (Persewangi Banyuwangi) dan M. Hamdan Zamzani (PSS Sleman), ditambah Reza Pahlevi Sitorus dari skuad tim sebelumnya, jadi hanya Martinus Novianto pemain dari Pra PON DI Yogyakarta yang terpilih dari seleksi tur Nusantara kemaren, dan coah indra juga menambahkan "Nanti pada akhirnya tim ini juga akan menciut lagi. Tim pelatih pasti akan memulangkan lagi beberapa pemain yang tidak kompetitif," jelas pelatih berusia 51 tahun itu.
Tapi yang menarik buat kita adalah munculnya tren posisitif dari timnas U-19 bagi kalangan Kompetitor tim ini di tingkat Asia, hal itu bisa kita lihat dari beberapa laga uji coba yang sudah dilakukan dimana adanya permintaan “bertanding dua kali” seperti yang sudah dilakukan beberapa waktu yang lalu saat berhadapan dengan Timnas Oman, seperti yang disampaiakan pihak BTN kala itu menegaskan bahwa Federasi Sepak Bola Oman (OFA) mengajukan permohonan kepada PSSI. Untuk bisa melakukan dua kali laga uji coba "Kami berharap timnas U-19 bisa bermain dua kali dengan kami, sama dengan di UEA (Uni Emirat Arab). Kami akan bantu perubahan jadwal pesawat ke Dubai nanti," kata Khamis, perwakilan OFA seperti disampaikan Sekretarasi BTN Sefdin Syaifudin.
Dan hebatnya lagi Timnas U-19 dalam dua kali laga uji coba itu boleh dikatakan sukses dengan berhasil menang 3x dan kalah 1x masing-masing di pertandingan pertama saat ketemu Timnas U-19 Oman, Timnas U-19 kita kalah 2-1 tapi di pertandingan berikutnya timnas U-19 berbalik ungul 2-1, begitu juga saat berhadapn dengan timnas U-19 UEA yang memang sudah terjadwal dari awal untuk beruji coba 2x dan hasilnya seperti yang sudah kita ketahui Timnas U-19 kita sukses mempecundangi Timnas U-19 UEA yang nota bene pernah Juara Piala Asia U-19 tahun 2008 dan pernah juga tiga kali tembus alias lolos ke Piala Dunia U-20, dimana dipertandingan pertama Timnas Garuda muda ini unggul telak 4-1 dan dipertandingan ke dua kembali unggul dengan skor 2-1
Hal yang sama minggu depan akan terjadi lagi dimana Tim nasional U-19 sesuai rencana akan beruji coba melawan Timnas U-19 Myanmar sebanyak dua kali yaitu tgl 5 & 7 Mei 2014 nanti, hal itu sengaja diajukan Federasi Sepak Bola Myanmar seperti yang disampaikan Sekjen BTN “Federasi sepak bola Myanmar mengirim surat kepada PSSI meminta pertandingan digelar dua kali. PSSI menyetujuinya dan BTN juga tidak masalah," kata Sekretaris BTN, Sefdin Syaifudin melalui rilis kepada wartawan, Jumat (2/5).
Dari beberapa fakta diatas memang terlihat timnas U-19 saat ini sudah mulai mempunyai posisi tawar dan diperhitungkan kekuatannya oleh calon lawan di piala-asia-u-19 nanti termasuk dari tim unggulan Timnas U-19 Australia yang walaupun lebih difavoritkan, namun pelatih Paul Okon mengaku Grup B bukan grup yang mudah dimana menurutnya disamping Uzbekistan dan UEA, timnas U-19 Indonesia pantas diwaspadai setelah tahun lalu berhasil sukses menjadi juara Asean.''Indonesia tahun lalu berhasil memenangkan turnamen ASEAN Football Federation (AFF),'' katanya.
Jadi dari beberapa fakta diatas kita akhirnya bisa memahami apa yang dikatakan Indra Sjafri sesuai judul diatas, mungkin memang sudah saat nya kita tidak lagi berfikir siapa lawan yang dihadapi melainkan kita lebih berfikir bagaimana mempertahankan tren posistif yang sudah tercipta ini, supaya bisa bertahan terus dan mencapai puncaknya nanti saat berlaga di Piala Asia 2014 Oktober mendatang di Myanmar, apa lagi seperti kita ketahui para punggawa muda skuad Timnas U-19 ini memang ditargetkan minimal lolos ke empat besar, yang kalau berhasil secara otomatis mereka akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 di Selandia Baru tahun 2015 nanti………..Bravo Timnas U-19 ………selamat menikmati.
Borneo 3 Mei 2014
Salam Olah Raga
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI