Mohon tunggu...
Gianova Vierry
Gianova Vierry Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Politik

Kapan Negara Ini Akan Maju?

22 Mei 2016   16:56 Diperbarui: 22 Mei 2016   17:07 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Negara Indonesia yang memiliki kekayaan alam melimpah serta banyak terdapat budaya yang bermacam-macam jenisnya. Lahir pada 17 Agustus 1945, dan masih ada sampai sekarang. Tujuh presiden sudah pernah bertahta diatas kursi pemerintahan di negri ini, namun masih belum maju saja Negara tercinta ini.

Apa yang salah terhadap negri ini? Apakah pemerintahannya atau rakyatnya? Siapa yang bisa disalahkan? Sudah 70 tahun Negara ini berdiri namun tiada perubahan. Ekonomi merosot, politik hanya tentang keuntungan, perpecahan rakyat terjadi dimana-mana. Sampai kapan Indonesia harus seperti ini? Siapakah yang dapat merubah negri tercinta ini?

Ketidak jujuran dan keegoisan adalah penghambat utama kemajuan negri ini. Bagaimana tidak dalam pemerintahan sudah terjadi banyak sekali kasus korupsi yang merugikan banyak pihak. Sedang dalam masyarakat masih banyak pula yang egois dan tidak memikirkan negri ini. Semua dilakukan demi kebaikan diri sendiri bagaimanapun caranya. Ditambah lagi dengan kebanggaan yang ditanam jika melakukan hal yang tidak terpuji dan malah malu untuk melakukan hal yang benar.

Selain itu kebiasaan menyalahkan pihak lain juga merupakan factor penghambat kemajuan negri ini. Jika ada masalah pasti ada saja pihak yang selalu mencari kambing hitam dari masalah tersebut yang menyebabkan masalah tidak akan terselesaikan atau bahkan menimbulkan masalah baru yang lebih merepotkan. Dampaknya mengerikan yaitu akan menyebabkan perpecahan antar pihak. Dengan perpecahan tersebut Negara ini pasti tidak bissa bersatu padu dan pasti akan jatuh pada suatu saat.

Lalu mampukah kita menyembuhkan Negara ini dari penyakit parah yang telah diidap Negara ini selama bertahun-tahun? Setiap masalah pasti ada jalan keluarnya. Memang rumit namun tetap saja ada harapan untuk Negara ini untuk maju dan menunjukkan siapa itu Indonesia. Dari berbagai bidang jika kita bersatu padu pasti kita tidak akan terjatuh.

Maka mari kita hilangkan sifat-sifat buruk kita demi Negara tercinta ini. Mulai pikirkan orang lain dan bukan hanya memikirkan keuntungan diri sendiri. Bangun kejujuran dalam diri supaya kepercayaan dapat dibangun sehingga persatuan Negara akan semakin kuat. Berhenti menyalahkan pihak lain dan mulai merefleksikan diri atas perbuatan apa yang telah diperbuat. Dengan sepertitu maka bukan tidak mungkin Negara tercinta ini akan menjadi Negara yang besar dan kehidupan dalam Negara pasti akan sejahtera.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun