Karena ujian...
Jika kita mengerjakan soal-soal TPA di rumah atau bersama teman, tentu lebih santai dan mudah. Karena ini ujian, pasti ada pengawas dan waktu sangat terbatas.
Boleh jadi satu setengah jam untuk sejumlah soal TPA. Sudah diperkirakan oleh panitia, bahwa satu soal diberikan waktu sekian menit.
Kita harus punya taktik. Sepandai dan sehebat apa pun kita menjawab soal waktu latihan, sedikit banyak akan terpengaruh dengan waktu ujian dan ketatnya pengawasan.
Kita harus cerdik mengombinasikan kepintaran dan kecepatan.
Berikut sekiranya lima hal yang boleh dilakukan untuk memperlancar pengerjaan soal TPA.
Tenanglah
Pertama, berdoalah. Meminta kepada Tuhan untuk menganugerahkan ketenangan dan kebeningan pikir. Matikan segala potensi gangguan, semisal dari gawai.
Konsentrasi. Ketenangan adalah modal utama berpikir. Meskipun pengerjaan soal berjalan diiringi waktu, tetaplah berusaha tenang. Jangan panik ketika tidak bisa mengerjakan satu soal.
Pilih bagian yang paling kita kuasai
Dari tes numerik, bahasa, dan gambar, cari yang paling kita kuasai. Bisa yang pandai Matematika, mengerjakan dulu tes numerik. Yang suka membaca dan menulis, bagian literasi diselesaikan.