Mohon tunggu...
Y. Edward Horas S.
Y. Edward Horas S. Mohon Tunggu... Penulis - Pendiri Cerpen Sastra Grup (cerpensastragrup.com)

ASN Kementerian Keuangan. Alumni Sekolah Tinggi Akuntansi Negara. Nomine Terbaik Fiksi 2021. Peraih Artikel Terfavorit Kompetisi Aparatur Menulis. Pernah menulis opini di KompasTV. Kontributor Majalah Desentralisasi Fiskal, Ditjen Perimbangan Keuangan. Kontributor Buku Pelangi Budaya dan Insan Nusantara. Redaktur Cerpen Sastra. Juri: a. Perjamuan Sastra Cerpen Kompasiana, b. Sayembara Cerpen Perkumpulan Pencinta Cerpen, c. Lomba Artikel Opini Komunitas Kompasianer Jakarta, d. Lomba Cerpen Audio Komunitas Lomba Baca Cerpen, e. Lomba Cerpen Nasional Lembaga Kajian Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta, dan f. Lomba Cerpen Audio Siswa/Siswi SMA/SMK di Bandung. Narasumber: 1. Pertemuan Perkumpulan Pencinta Cerpen: a. Tema I, Bagaimana Menyusun Paragraf Pembuka Cerpen yang Menarik?; b. Tema II, Membangun Ketegangan Konflik Cerpen; dan c. Tema III, Menyusun Judul Cerpen yang Menarik, 2. Sharing With Blogger di Bisnis Muda (afiliasi Bisnis.com): Strategi Menjaga Semangat Menulis Jangka Panjang dan Cara Mengatasi Writer’s Block, 3. Bimbingan Mental dan Rohani di Direktorat Dana Transfer Umum, Ditjen Perimbangan Keuangan: Healing Through Writing. Host Community Sharing Kompasianival 2023. Pendiri Sayembara Menulis Cerpen IG (@cerpen_sastra), Pendiri Perkumpulan Pencinta Cerpen (@pulpenkompasiana), Pendiri Komunitas Kompasianer Jakarta (@kopaja71), Pendiri Lomba Membaca Cerpen (@lombabacacerpen), Pendiri Cerita Indonesia di Kompasiana (@indosiana_), Pendiri Tip Menulis Cerpen (@tipmenuliscerpen), Pendiri Pemuja Kebijaksanaan (@petikanbijak), dan Pendiri Tempat Candaan Remeh-temeh (@kelakarbapak). Enam buku antologi cerpennya: Rahimku Masih Kosong (terbaru) (Guepedia, 2021), Juang, Kucing Kakak, Tiga Rahasia pada Suatu Malam Menjelang Pernikahan, Dua Jempol Kaki di Bawah Gorden, dan Pelajaran Malam Pertama. Satu buku antologi puisi: Coretan Sajak Si Pengarang pada Suatu Masa. Dua buku tip: Praktik Mudah Menulis Cerpen dan Praktik Mudah Menulis Cerpen (Bagian 2).

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pentingnya Kepekaan Akan Perasaan Bersalah

3 Juli 2020   19:46 Diperbarui: 3 Juli 2020   19:43 259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak ada orang yang sempurna di dunia ini. 

Pernyataan ini sepenuhnya benar dan belum ada yang bisa menyanggahnya. Dalam aktivitas pribadi kita dan interaksi sosial dengan sesama, pasti tidak lepas dengan pemilihan mana yang benar dan mana yang salah. 

Hal yang benar, dikerjakan dengan kata "ayo", sementara yang salah, dijauhi dengan kata "jangan". Kedua kata ini bersifat persuasif, mengajak untuk berbuat dan tidak berbuat. Fenomena ini pun telah terjadi sedari kecil, berulang dari hari ke hari, sehingga terekam jelas di alam bawah sadar.

Terkadang, kita juga hanya bisa menertawakan diri, ketika berbuat salah. Kebodohan demi kebodohan, karena melakukan kesalahan yang sama secara berulang, lebih dari dua kali, membuat kita terlihat lebih bodoh dari binatang keledai. Iya, bahkan keledai pun tidak akan jatuh ke lubang yang sama sebanyak dua kali. Peribahasa kuno berkata.

Lebih lanjut, ketika kita mengambil sikap untuk merenungi diri karena berbuat salah, ini adalah sangat bagus. Catatan besarnya, jangan terlalu terjerembab lama di dalam kubangan kesalahan. Karena, ini hanya membuat kita memandang diri kita semakin rendah, tenggelam dalam lautan penyesalan, sampai-sampai kita tidak bisa melihat apa yang menjadi kelebihan kita.

Dengan kita berusaha peka akan perasaan bersalah, maka itu pertanda kita:

  • masih tahu mana yang benar dan mana yang salah;

Tanda kedewasaan adalah tahu mana yang benar dan salah. Sesuatu adalah salah, ketika kita tahu yang benar seperti apa. Semisal, kita bisa menyatakan bahwa berbohong itu salah, karena yang diajarkan sebagai sebuah kebenaran adalah mengatakan yang sebenarnya alias jujur.

Sehingga, ketika kita peka telah berbuat salah, berarti ingatan kita tentang apa yang benar masih tajam. Dan ini patut disyukuri, karena sekarang banyak orang yang telah berbuat salah tetapi tidak pernah sadar akan kesalahannya. Mungkin, saking terlalu terbiasa sehingga telah nyaman.

  • belajar untuk memperbaiki diri 

Ada beberapa orang yang memang dihadirkan oleh Yang Maha Kuasa, untuk mengingatkan kita bila berbuat salah. Ketika di rumah, ada orang tua, ketika bersekolah, ada guru, sampai ketika bekerja, ada atasan dan rekan kerja.

Ada yang dengan cara terus terang cenderung kasar, ada pula yang dengan sindiran melalui perkataan halus. Caranya berbeda-beda, tetapi tujuannya sama, agar kita tidak mengulangi kesalahan, dan terus belajar memperbaiki diri menjadi pribadi yang lebih baik ke depannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun