Tuhan Yesus Kristus, adalah pencipta :"Seorang Penginjil." Yang terdiri atas manusia biasa yang berdarah daging untuk dapat memberitakan Injil. Kitab Markus 16:15-16 Lalu Yesus, berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh Dunia, beritakanlah Injil kepada segala Makhluk. Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum."
Penginjilan, adalah amanat agung dari Tuhan, bahwa Injil harus diberitakan sampai keujung dunia dan barulah kesudahaan zaman. Untuk itulah, Injil di beritakan untuk menetapkan dasar keselamatan bagi jiwa-jiwa yang masuk dari rencanaNya yang mulia.
Tuhan Yesus, berulang kali memberitakan tentang bahayanya dapur api neraka itu. Â Matius 25:41 "Enyahlah dari hadapanKu, hai kamu Orang-orang terkutuk, enyahlah ke dalam Api Yang Kekal yang telah sedia untuk Iblis dan Malaikat-malaikatnya."
Markus 9: 47-48 "Dan jika matamu menyesatkan engkau, cungkillah, karena lebih baik engkau masuk ke dalam Kerajaan Allah dengan bermata satu dari pada dengan bermata dua dicampakkan ke dalam Neraka, di mana Ulat-ulat bangkai tidak mati dan Api tidak padam."
Lukas 16:. 27-28 Kata orang itu: "Kalau demikian, aku minta kepadamu, bapa (Abraham), supaya engkau menyuruh dia ke rumah ayahku, sebab masih ada lima orang saudaraku (didunia), supaya ia memperingati mereka dengan Sungguh-sungguh, agar mereka jangan masuk kelak ke dalam tempat penderitaan ini. (Neraka)"
Wahyu 14 :10-11 "Dan ia akan disiksa dengan api dan belerang di depan mata Malaikat-malaikat kudus dan di depan Mata Anak Domba. Maka asap api yang menyiksa mereka itu naik ke atas sampai selama-lamanya dan siang malam mereka tidak henti-hentinya disiksa."
Betapa besar dan bahayanya dapur api neraka yang telah disediakan bagi mereka yang berdosa, berbuat jahat, tidak mau bertobat dan kesombongan. Tuhan Yesus, mengunakan kata sifat yang sama untuk menjelaskan bahwa siksaan di neraka adalah kekal dan selamanya.
Tuhan adalah Tuhan yang kekal selamanya dan Ia tidak dapat menerima dosa atas pemberontakan manusia itu kedalam rumahNya di Sorga yang kekal.
Berita Injil, dipersembahkan kepada dunia, bahwa keselamatan datang dariNya. Rasul Paulus mengatakan di Roma 6:21-23 "Karena, kesudahan semuanya itu ialah kematian."Â
Tetapi sekarang, setelah kamu dimerdekakan dari dosa dan setelah kamu menjadi hamba Allah, kamu beroleh buah yang membawa kamu kepada pengudusan dan sebagai kesudahannya ialah hidup yang kekal. Sebab upah dosa ialah maut, tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.
Seorang penginjil adalah seorang yang memiliki wawasan tentang Alkitab, khususnya amanat agung Tuhan Yesus, untuk menjadikan semua makluk mendengar, menerima dan bertobat. Tuhan Yesus, katakan :"Percayalah kepadaKu,.!" Karena Akulah jalan keselamatan dan hidup.