Sistem pertanian semakin berkembang setiap tahunnya. Pada jaman sekarang, sistem pertanian konvensial sudah menerapkan berbagai macam teknologi canggih. Berbeda dengan jaman dulu yang masih menggunakan sistem pertanian tradisional.
Teknologi di sektor pertanian juga sudah bermacam - macam. Hal ini demi untuk mempermudah pekerjaan petani dalam melakukan budidaya tanaman. Seperti alat penyiram otomatis, alat pemanen otomatis dan alat canggih lainnya.
Dengan bertambah majunya teknologi di sektor pertanian, maka sistem pertanian juga mengalami modernisasi. Sebagai contoh yaitu pemuliaan tanaman secara in vitro, sistem pertanian hidroponik dan lain sebagainya. Hal ini membuat sistem pertanian mengalami perbaikan menjadi lebih optimal.
Modernisasi di sektor pertanian memberikan berbagai macam keuntungan dalam melakukan budidaya tanaman. Kemajuan teknologi dapat membuat pertumbuhan dan perkembangan tanaman menjadi lebih optimal. Dengan berbagai macam teknologi yang ada, pertumbuhan tanaman dapat lebih dimaksimalkan sehingga hasil dari tanaman juga menjadi optimal.
Salah satu teknik yang dapat digunakan untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan tanaman yaitu menggunakan musik. Teknik ini menggunakan teknologi yang dikenal dengan sebutan sonic bloom yang merupakan teknologi yang dikembangkan di sektor pertanian dengan memanfaatkan gelombang suara salah satunya dengan musik. Teknologi ini dikembangkan untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan tanaman.
Penelitian yang dilakukan oleh Hassnien dkk. pada tahun 2013 menyatakan bahwa gelombang suara dapat mempercepat pergerakan dari protoplasma dalam sel dan mentransfer energi ke dalam sel dan sitoplasma. Selain itu gelombang suara dapat meningkatkan aktivitas enzim H+ ATPase. Enzim ini berfungsi dalam pembentukan potensial membran sel pada tanaman yang berperan penting dalam proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman.
Pemanfaatan musik untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan tanaman akan menjadi teknik yang cukup baik dalam budidaya. Selain meningkatkan pertumbuhan, suasana di lahan pertanian menjadi lebih baik karena musik yang ada. Namun tidak semua jenis musik dapat memberikan pertumbuhan dan perkembangan yang optimal pada tanaman.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Resti dkk. pada tahun 2018, pemutaran musik murottal memberikan pertumbuhan yang lebih baik dibandingkan musik klasik, musik hard rock dan tanpa musik pada tanaman bayam merah. Pemutaran musik murrotal memberikan pengaruh terhadap tinggi tanaman, lebar daun, panjang akar, berat basah dan berat kering. Hal ini menunjukkan bahwa musik memang dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan tanaman.
Setiap teknik pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing - masing. Teknik sonic bloom ini memiliki kekurangan pada kondisi lahan. Dengan memanfaatkan pengeras suara, petani membutuhkan listrik untuk menggunakan teknik ini.
Kondisi cuaca juga mempengaruhi  teknik ini. Apabila terjadi hujan, penggunaan teknik ini pada lahan terbuka akan menimbulkan resiko  kerusakan pada alat pemutar musik. Tidak hanya pada alat pemutar musik tetapi bisa saja membahayakan terminal penghubung.