Sepuluh hari pertama dibulan suci Ramadhan 1441 H sebentar lagi kita lalui. Fase ini tergolong fase terberat dan melelahkan bagi yang berpuasa karena menyesuaikan kebiasaan makan 11 bulan sebelumnya.
Do'a dan harapan semoga fase pertama kita mendapatkan kasih sayang Allah SWT. Sebagaimana hadist yang diriwayakan oleh Abu Huraiarah RA bahwa Rasulullah SAW bersabda "Awal bulan Ramadhan adalah Rahmat, Pertengahannya adalah Magfiroh dan Akhirnya adalah Pembebasan dari Api Neraka".
Siapa saja yang dapat menjalan ibadah puasa mulai hari pertama sampai hari kesepuluh di fase pertama akan mendapatkan kenikmatan, keberkahan, keberuntungan dan kasih sayang Allah SWT.
Rasa syukur, selalu kita panjatkan kepada Sang Maha Kuasa hingga hari kesepuluh kita masih diberi kekuatan dan kesehatan untuk menjalankan ibadah puasa. ditengah musibah Global Pandemi Covid 19 yang sedang melanda dunia.
Menjaga kesehatan dengan membiasakan perilaku hidup bersih dan sahat adalah langkah utama untuk mencegah penularan Covid 19.
Makan sahur sebagai ibadah sunnah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam sebelum melaksanakan ibadah puasa adalah senjata utama yang harus diperhatikan agar badan tetap segar dan kuat selama berpuasa.
Momen makan sahur dini hari tadi merupakan momen terakhir pada sepuluh hari pertama di bulan Suci Ramadan tahun ini, Semoga kita tetap diberi kekuatan dan kesehatan hingga kita dapat menyelesaikan puasa sebulan penuh.
Sepeti biasa Istri tercinta selalu menyiapkan menu makan untuk berbuka dan makan sahur. Menu makan sahur kali ini cukup unik terdiri dari "Kerupuk, Ovor, Rawon dan Nasi". Dikatakan unik karena bisa disingkat menjadi "KORONA"
Mendengar ungkapan tersebut istri dan anak anak merasa heran dan mengatakan, kok bisa iyaa....Tentu saja ini secara kebetulan.Â
Akhirnya, Saya, Istri dan anak anak ngobrol ngobrol ringan sambil menunggu waktu subuh tiba bagaimana kalau menu makan sahur pagi ini kita namakan Menu Makan Sahur "KORONA"....?Â
Semoga Bermanfaat....