Menurut Aisy dan Purba (2020), terdapat beberapa solusi yang dapat diberikan oleh orang tua tunggal kepada anak-anak mereka:
- Menjaga komunikasi, bahkan jika hanya melalui telepon atau pesan teks, untuk tetap terhubung dengan anak.
- Memberikan penjelasan dan pengertian kepada anak secara terbuka agar anak tidak salah paham tentang situasi atau masalah tertentu.
- Meluangkan waktu secara khusus untuk anak, sehingga mereka merasa diutamakan dan dicintai.
Peran ayah tunggal menjadi tantangan tersendiri keluarga terutama telah terjadi perceraian. Akan tetapi, interaksi antara orang tua dan anak tidak boleh terputus karena seorang anak membutuhkan sosok orang tua dalam tumbuh kembangnya. Komunikasi menjadi hal yang paling penting agar tidak tercipta konflik antara single father dan anak, serta terdapat banyak solusi yang bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehingga menjadi tentram dan damai.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H