Pariwisata Kabupaten Malang Sukses Digerakkan oleh Tim PPK Ormawa HMDM UM bersama Disparbud Kabupaten Malang dalam Pelatihan Pokdarwis di Desa Wisata Bawang Merah Purworejo
RevitalisasiPurworejo, 22 Juli 2023 – Sukses menggelar pelatihan yang menginspirasi, Tim Program Penguatan Kapasitas (PPK) Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Himpunan Mahasiswa Departemen Manajemen (HMDM) Universitas Negeri Malang (UM) bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang (Disparbud Kab Malang) dengan gemilang mengadakan pelatihan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Desa Purworejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang.
Pelatihan yang dilaksanakan di Balai Desa Purworejo ini diharapkan berhasil memperkuat industri pariwisata di Kabupaten Malang dengan menggali potensi wisata di Desa Purworejo secara komprehensif. Peserta yang terdiri dari warga lokal, kelompok tani, ibu – ibu Pkk, dan karang taruna setempat, serta mahasiswa dari HMDM UM memuji inisiatif Tim PPK Oramawa HMDM UM dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang yang berhasil menggerakkan kegiatan luar biasa ini.
Beragam materi pelatihan dan wawasan desa wisata disajikan dalam acara ini, termasuk menggali potensi, meningkatkan kesadaran wisata pada warga lokal, pengelolaan kelompok sadar wisata, dan meningkatkan kualitas pelayanan serta daya tarik bagi wisatawan. Peserta juga diajak untuk menggali dan mengenali potensi unik Desa Purworejo dan cara memanfaatkannya secara berkelanjutan dengan tetap memperhatikan lingkungan alam dan budaya setempat.
Ketua Tim PPK Ormawa HMDM UM, Elvina Eka, menyatakan bahwa tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengenalkan pentingnya pokdarwis serta menciptakan dan meningkatkan perekonomian yang berkelanjutan melalui pengembangan potensi wisata di Desa Purworejo. “Kami percaya bahwa desa ini memiki potensi wisata baik dari sumber daya alam atau kebudayaan yang belum tergali sepenuhnya, sehingga perlu menanamkan bahwa potensi yang dimiliki Desa Purworejo tidak kalah dari desa – desa wisata lainya. Sehingga dengan adanya kegiatan ini, kami ingin memberdayakan dan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk merangkul dan menggali potensi tersebut,” Ujar Elvina.
Ir. Budi Susilo, Kepala Bidang Destinasi Disparbud Kabupaten Malang sekaligus pembicara dalam acara ini, memberikan apresiasi yang tinggi atas inisiatif kolaborasi antara Tim PPK Ormawa HMDM UM dan Dinas Pariwasata dan Kebudayaan Kabupaten Malang. Bapak Ir. Budi Susilo mengatakan, ”Saya bersama Tim PPK Ormawa HMDM UM bukanlah yang membentuk desa wisata ini melainkan untuk membantu dan mewadahi lewat inovasi program yang luar biasa ini, tetapi sebenarnya masyarakat dan pemerintah setempatlah yang menjadi ujung tombak untuk bisa memahami dan menggali potensi – potensi wisata yang ada dengan pokdarwis sebagai kuncinya, dimana nantinya pihak – pihak terkait dapat mendampingi sehingga dapat terciptanya Desa Wisata Bawang Merah Purworejo yang berkelanjutan.”
Diharapkan, hasil positif dari kolaborasi ini dapat menjadi pemantik dalam menggali potensi wisata lokal dan meningkatkan ekonomi secara berkelanjutan. Tim PPK Ormawa dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang berkomitmen untuk terus mendukung dan mendampingi perkembangan pariwisata di Desa Purworejo.
Pewarta : Tim media dan informasi PPK Ormawa HMDM UM
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H