Mohon tunggu...
Hizkia Azareel
Hizkia Azareel Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Student at Canisius College Jakarta

Mencari dan mendapatkan pengalaman baru , Menulis dalam catatan, Merefleksikan makna .

Selanjutnya

Tutup

Diary

Kemeriahan Perayaan Ulang Tahun Ke-3 Misdinar Stasi Yohanes Paulus II

3 Maret 2023   13:21 Diperbarui: 8 Maret 2023   09:15 1263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Misdinar Stasi Yohanes Paulus II merupakan organisasi yang termasuk dalam kelompok kategorial dalam pengawasan Gereja Santo Arnoldus Janssen Bekasi. Misdinar Stasi Yohanes Paulus II menjalankan kegiatannya dalam bidang liturgi, yaitu pelayanan di altar. 

Selain bergerak dalam bidang pelayanan liturgi, Misdinar Stasi Yohanes Paulus II melakukan berbagai kegiatan olahraga yang sudah rutin dilakukan oleh Misdinar Stasi Yohanes Paulus II, seperti bermain badminton dan basket.Misdinar Stasi Yohanes Paulus II berdiri pada tanggal 22 Februari 2020. 

Semenjak 3 tahun, Misdinar Stasi Yohanes Paulus II telah menyediakan tempat bagi generasi muda dalam melakukan pelayanan sekaligus penggerak dalam lingkungan gereja, khususnya di lingkungan Misdinar Stasi Yohanes Paulus II. Misdinar Stasi Yohanes Paulus II berlokasi di area lingkungan sekolah Santa Lusia Bekasi. Sekolah Santa Lusia Bekasi terletak di Jl. Kemuning V No.4, RT 004/005, Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Menyanyikan lagu mars PAPS Santo Arnoldus Janssen Bekasi (dokpri)
Menyanyikan lagu mars PAPS Santo Arnoldus Janssen Bekasi (dokpri)
Pada tanggal 22 Februari 2023, Misdinar Stasi Yohanes Paulus II mengadakan perayaan hari ulang tahun Misdinar Stasi Yohanes Paulus II. Namun, perayaan ulang tahun Misdinar Stasi Yohanes Paulus II dilaksanakan lebih cepat pada tanggal 18 Februari 2023 karena bertepatan pada hari libur. Perayaan ulang tahun ini juga secara tidak langsung bertujuan untuk mengembangkan sikap semangat dalam tugas pelayanan di altar serta meningkatkan persaudaraan antara anggota yang satu dengan lainnya, khususnya penerimaan hangat anggota-anggota baru tahun 2022. Selain meningkatkan persaudaraan, dalam perayaan ini juga sekaligus dilakukan perkenalan pengurus baru Misdinar Stasi Yohanes Paulus II periode 2022-2024.

Perkenalan pengurus Misdinar Stasi Yohanes Paulus II tahun 2022-2024
Perkenalan pengurus Misdinar Stasi Yohanes Paulus II tahun 2022-2024

Perayaan ulang tahun Misdinar Stasi Yohanes Paulus II bertemakan H.U.T. Nama H.U.T sendiri memiliki arti Happy, United and Tend. Happy melambangkan kebahagiaan, United memiliki arti bersatu, dan Tend berarti melayani. Perayaan ulang tahun Misdinar Stasi Yohanes Paulus II memiliki subtema, yaitu Serve With Other Joy. Serve With Other Joy memiliki arti melayani orang lain dengan suka cita sebagai sikap semangat dan kepedulian terhadap martabat manusia, dengan cara melayani Tuhan dan sesama dengan hati yang ikhlas.

Perayaan ulang tahun Misdinar Stasi Yohanes Paulus II dilakukan di sekolah Marsudirini Bekasi yang terletak Jl. Raya Narogong 2022 Kemang Pratama, Rawalumbu, Bekasi . Perayaan ulang tahun Misdinar Yohanes Paulus II mempunyai banyak kegiatan seru, mulai dari memasak bersama dalam satu kelompok di rumah salah satu anggota kelompok hingga  melakukan 3 project game unik secara berkelompok dan melakukan satu final project. Final project dilakukan dengan cara menyusun potongan puzzle berukuran besar. 

Final Project: menggabungkan potongan puzzle (dokpri)
Final Project: menggabungkan potongan puzzle (dokpri)

Setelah selesai menyelesaikan 3 project game, peserta dikumpulkan kembali dalam kelompok besar(kelompok 1-kelompok 8) untuk melaksanakan final project. Final project dilakukan dengan menggabungkan potongan puzzle. Peserta menukarkan kupon yang telah didapatkan dari 3 project game untuk mendapatkan gunting, lem dan potongan puzzle. Potongan puzzle yang diberikan masih kurang  sehingga harus mendapatkan potongan puzzle lainnya. Potongan puzzle lainnya  diberikan setelah berhasil melakukan tantangan. Tantangan yang dilakukan adalah menyebutkan 20 tata cara misa biasa dalam waktu 15 detik untuk 20 orang  dan 20 alat misa dalam waktu 15 detik untuk 20 orang dalam formasi barisan satu shaf yang berisikan 20 orang dan setiap orang menyebutkan kalimat maupun kata yang berbeda. 

Penampilan-penampilan dari para pengurus juga turut memeriahkan acara, yakni penampilan pengurus PAPS Santo Arnoldus Jansen Bekasi, kemudian penampilan pengurus Misdinar Stasi Yohanes Paulus II, dan yang terakhir ditutup penampilan dari pengurus BPH OMK Stasi Yohanes Paulus II. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun