Mohon tunggu...
Hilma Wardatunnisa
Hilma Wardatunnisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sekolah Vokasi IPB University

Hilma Wardatunnisa adalah seorang mahasiswa Sekolah Vokasi IPB University Program Studi Komunikasi Digital dan Media.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Menilik Keindahan Munasain, Tempat Edukasi dan Tempat Berburu Spot Foto Kaum Milenial

29 Maret 2023   09:52 Diperbarui: 29 Maret 2023   09:57 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu spot foto estetik di Munasain. dokpri

Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia (Munasain) kini memiliki penampilan yang segar. Museum yang dihadirkan untuk memberikan informasi mengenai alam Indonesia itu telah di revitalisasi demi meningkatkan kenyamanan, mengembangkan informasi, dan menarik pengunjung. Munasain menyajikan banyak informasi lengkap dan terkini seputar tipe ekosistem dan sumber daya hayati Nusantara.

Sebagai museum nasional, tentu saja Munasain mengenalkan budaya, sejarah alam Indonesia, dan keanekaragaman hayati kepada masyarakat luas khususnya generasi muda agar mengetahui identitas bangsa negara ini. Demi tercapainya tujuan tersebut, Munasain menampilkan visual yang sangat menarik. Selain menjadi tempat belajar, Munasain juga dapat dijadikan tempat wisata untuk berburu foto. Banyak spot untuk berfoto di Munasain dan tentu saja menghasilkan gambar yang estetik. Muncul dengan tampilan yang baru, Munasain kini lebih memperhatikan estetika tempat, pencahayaan, dan spot lainnya untuk meningkatkan minat berkunjung kaum milenial.

Foto salah satu pengunjung Munasain. dokpri
Foto salah satu pengunjung Munasain. dokpri

Munasain terdiri dari dua lantai yang dapat digunakan dan diakses oleh pengunjung yaitu lantai pertama dan lantai dasar. Selain menyajikan berbagai pengetahuan mengenai alam Indonesia, di lantai dasar pengunjung dapat menikmati permainan congklak yang ada di beberapa sudut. Permainan tradisional Indonesia yang disajikan dengan biji-bijian asli ini dapat dimainkan bersama dengan pasangan anda.

Salah satu spot menarik yang berada di Munasain yaitu terdapat di bagian Jejak Para Perintis. Bagian tersebut di desain sangat menarik, yaitu dengan menerapkan konsep bingkai. Hal itu dapat dijadikan bahan untuk spot foto yang menarik karena didukung juga oleh pencahayaan yang baik. Untuk mendapatkan ilmu sekaligus hasil foto yang menarik, pengunjung dapat mendatangi Munasain setiap hari.

"Kami buka dari Senin sampai Minggu, yang membedakan hanya harga tiket. Senin sampai Jumat harga tiket masuk yaitu 15.000 sedangkan Sabtu dan Minggu harga tiket masuk yaitu 25.000" ujar Nunik selaku staf Munasain.

Masih banyak spot menarik yang ada di Munasain, untuk mengobati rasa penasaran anda segera kunjungi Munasain yang beralamat di Jl. Ir. H. Juanda 22 - 24, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun