Mohon tunggu...
Hidayat
Hidayat Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Teknik Industri - Universitas Muhamamdiyah Gresik

Sepatutnya kita harus selalu belajar dalam hal apapun Kunjungan lebih jauh tentang saya (http://www.hidayatsidayu.com/)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Inovasi Pembelajaran Flow Deep Learning untuk Optimalisasi Potensi Diri Mahasiswa Difabel

19 Juli 2024   09:34 Diperbarui: 19 Juli 2024   09:42 115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri: Penerima Hibah INOBEL 2024

Pengembangan model inovasi pembelajaran merupakan hal yang cukup mendesak khususnya apabila dihadapkan pada mahasiswa dengan kebutuhan khusus. Tentunya harus ada upaya untuk memfasilitasi dan mengembangkan model pembelajaran yang ramah untuk semua kalangan khususnya bagi mahasiswa berkebutuhan khusus atau disabilitas. Universitas Muhammadiyah Gresik membuka diri bagi calon mahasiswa untuk terus melanjutkan proses belajar, dan tidak menutup kemungkinan juga bagi mahasiswa berkebutuhan khusus.

 Dari data studi lapangan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni, pusat pembelajaran, tidak semua prodi telah tersedia perangkat pembelajaran dan model-model pembelajaran yang bisa mengakomodir semua mahasiswa dalam hal ini mahasiswa disabilitas di Universitas Muhammadiyah Gresik. Hal inilah yang menjadi urgen, kebutuhan untuk mengembangkan model pembelajaran sangat penting untuk dilakukan. Secara kelembagaan, UMG telah dijadikan rujukan kampus-kampus swasta disekitar (Tuban, Lamongan, Madura, Mojkerto, Sidoarjo, dan Jombang) untuk sharring pengalaman dalam pelayanan mahasiswa berkebutuhan khusus dan unit layanan berkebutuhan khusus. 

Data terkini (Bakhtiar, 2019) telah ditemukan dan cenderung mengalami peningkatan jumlah mahasiswa disabilitas yang ada di UMG, yang semula 12, menjadi 23, dan per-Februari 2019 sudah mencapai 35 mahasiswa disabilitas. Secara wilayah, Gresik mempunyai data ABK yang lumayan banyak bahkan beberapa data tidak terungkap secara nyata, namun dengan keberadaan unit khusus ABK di UMG, data-data tersebut tergali, bahkan mendekati angka 200 ABK. Dengan dasar inilah kebutuhan dan keurgensian inovasi model pembelajaran mahasiswa berkebutuhan khusus atau disabilitas Universitas Muhammadiyah Gresik sangat diperlukan.

Secara khusus rancangan model-model yang akan dikembangkan meliputi: 

1) model flow; 

2) model task analis. 

Secara rinsi rancangan model dilakukan dengan tahapan sebagai berikut.

Tahap Pendahuluan
Studi Literatur dan Studi Nara Ahli
Studi literatur dan nara ahli dilakukan dengan mendatangkan pakar di bidang pembelajaran mahasiswa berkebutuhan khusus. Hal ini untuk memantapkan langkah dalam menyamapakan persepsi diantara dosen yang akan terlibat. Dalam forum ini pula akan didapat masukan atas proses pembelajaran yang sudah dilakukan pada mahasiswa berkebutuhan khusus di Universitas Muhammadiyah Gresik.

Koordinasi dan Sosialisasi Program
Koordinasi dan sosialisasi program dengan pihak terkait baik yang ada di internal dan eksternal kampus menjadi point penting untuk kesuksesan ke langkah lebih lanjut. Pada kegiatan ini akan dikoordinasikan segala hal yang akan dilakukan agar langkah demi langkah program yang direncanakan dapat berjalan lancar sesuai target.

Workshop Inovasi Pembelajaran Khusus
Workshop inovasi pembelajaran khusus meliputi aspek perangkat dan implementasi perangkat yang akan disusun. Pada tahap ini semua pihak yang terlibat akan menerima ilmu untuk menghasilkan model-model pembelajaran inovatif bagi penyandang kebutuhan khusus di Universitas Muhammadiyah Gresik dengan kualitas tinggi yang diwujudkan dalam bentuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Semester (RPS), bahan ajar, dan video pembelajaran inovatif untuk mahasiswa berkebutuhan khusus di dalam setting pembelajaran inklusif.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun