Mohon tunggu...
Hidayat
Hidayat Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Teknik Industri - Universitas Muhamamdiyah Gresik

Sepatutnya kita harus selalu belajar dalam hal apapun Kunjungan lebih jauh tentang saya (http://www.hidayatsidayu.com/)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Spiritualitas untuk UMG Tangguh, Berkemajuan dan Mencerahkan Masyarakat

4 April 2023   09:12 Diperbarui: 4 April 2023   09:18 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh Rahmat dan Ampunan Allah SWT. Umat Islam di Dunia menjalankan ibadah wajib Puasa di bulan Ramadan. Selain dari pada itu, bulan ini merupakan bulan ladang bagi umat manusia untuk meningkatkan amal ibadah nya. 

Dalam pelaksanaan nya, Pada Selasa Tanggal 4 April 2023, Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) mengadakan kegiatan kajian Ramadan yang dilaksanakan dalam bentuk Baitul Arqom. Adapun tema yang diangkat adalah meningkatkan Spiritualitas untuk UMG tangguh, berkemajuan dan mencerahkan masyarakat. 

Kegiatan ini dilakukan didua tempat, di Masjid Faqih Oesman UMG dan Hall sang pencerah UMG. Kegiatan dihadiri oleh semua civitas akademika UMG. 

Kegiatan ini di buka oleh Wakil Rektor 3 UMG (Bapak Suwarno S.E.M.Si) yang mewakili Rektor UMG. Dalam sambutan nya, menyampaikan bahwa "Kajian Ramadan yang dikemas dalam bentuk Baitul Arqom, dalam beberapa kegiatan nantinya akan disampaikan materi tentang Thoharah dan Ibadah Sesuai Tarji, kemudian dilanjutkan dengan materi etos kerja mengelola AUM (Amal Usaha Muhammadiyah), Kemudian materi Pedoman Hidup Muhammadiyah, dilanjutkan tadabbur Quran, dan diakhiri dengan kegiatan buka bersama". 

Dalam sambutan Wakil Rektor 3 UMG menyampaikan bahwa "Kenapa kegiatan ini dilakukan dimasjid, hal ini untuk memicu gerakan Sholat berjamaah semakin meningkat, sehingga masjid ini akan dipenuhi oleh warga Universitas Muhammadiyah Gresik". 

Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada panitia yang menyelenggarakan, dan harapan nya materi yang disampaikan oleh pemateri bisa diserap dengan baik, sehingga apa yang disampaikan bisa diamalkan, imbuhnya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun