Tips Suami Istri Pemula Edisi Rencana Perkawinan
Kawin adalah fitrah, kawin adalah naluri, kawin adalah kebutuhan dan kawin adalah bentuk nyata dorongan alam pada tiap mahluk ciptaan-Nya. Kalau ingat dulu waktu saya hidup di jaman purba kawin itu gampang, tinggal goyang-goyang kepala, nepuk-nepuk dada, terus garuk-garuk tanah dihadapan gebetan, maka dijamin nggak lama pasti yayang calon bini mau tidak mau pasti nerima dikawinin.
Tapi jaman berubah, manusia berubah dan kehidupan berubah seiring dengan kompleksitasnya interaksi manusia dalam lingkup masyarakatnya, hingga akhirnya bahasa budaya, bahasa adat dan bahasa agama mengatur perihal perkawinan ini dengan nama baru isi lama yang disebut dengan Pernikahan.
Dalam dunia tanpa sekat sempak, untuk sementara mari sama-sama coba kita bungkus dulu lalu letakan dalam kantong untuk sesaat arti indahnya sebuah pernikahansebagai bentuk komitmen membina kehidupan keluarga yang bahagia dunia dan akhirat. Lalu mari kita lihat ada apa disebaliknya? Oh... rupanya Sesakral apapun prosesi pernikahan, semulia apapun tujuan pernikahan, semewah apapun resepsi pernikahan, namun pada dasarnya pernikahan tetaplah merupakan tanda pengesahan masyarakat kepada pria dan wanita untuk mengaminkan kebebasan kedua insan ini untuk melakukan prosesi paling tua didunia yaitu prosesi Kawin hahahahaha.
Apabila kita melihat ‘sesuatu’ dibalik dunia tanpa sekat sempak, maka sesungguhnya alangkah naifnya apabila kita memperumit diri dengan segala tetek bengek hal yang mempersulit pasangan yang telah saling mencintai untuk menikah. Namun kadang kala kedua pasangan yang saling cinta ini pun tidak lepas dari kukungan isi kepala yang mengkerangkeng persepsi mereka, sehingga tanpa sadar mereka membebani diri mereka sendiri dengan syarat menikah yang alasannya terlalu remeh temeh yang kesannya dibesar-besarkan demi memenuhi gengsi dan memaksa diri mengikuti trend model pernikahan yang sebenarnya tidak begitu penting esensinya dibandingkan nilai-nilai perkawinan itu sendiri.
Misalnya, ketika ditanya kenapa belum menikah bro bukannya kalian sudah saling cocok dan saling cinta? Biasanya dijawab : mau dikasih makan apa anak orang bro! (*dikasih makan nasilah, masa kerikil hahahaha, yang pentingkan dirimu sudah bekerja walau gaji masih kecil, kenapa harus bingung ngasih makan apa ke anak orang).
Ada lagi yang jawab : karena pernikahan itu salah satu momen paling penting dalam hidup, maka kami ingin acara resepsinya harus besar-besaran dan tidak kalah dengan pernikahan si A, si B, dan si C. Memang tidak masalah jika mampu membuat acara resepsi yang wah!, tidak salah sih apabila pasangan dan pihak keluarga berkeinginan serta didukung duit yang cukup, tapi kalau nggak mampu sebaiknya jangan memaksakan diri yang akhirnya demi gengsi selesai resepsi tiga tahun bunyi kasurnya dit dit dit kreditttt masih krediittt hahahahaha.
Berikut ini adalah langkah bagi para calon Suami Istri (Suis) Pemula yang saling cinta tapi modal pas-pasan untuk menikah........ agar kesampaian coba koreksi beberapa Tip’s berikut.... clootttkidot :
#1.Niat : orang Alim pernah bilang bahwa salah satu niat yang akan dikabulkan oleh Allah.SWT adalah Niat untuk menikah. Artinya bila serius mau nikah plus bonus kawin, maka harus punya niat dulu.... dan pastikan niat ini dibarengin tindakan nyata yaitu cari pasangan, buat hubungan atau singkatnya seleksi calon bakal Suis-nya, hal tersebut sangat penting untuk meyakinkan Tuhan bahwa niat ini serius. Masa kita tega sekaligus nggak malu sama Tuhan, sudahlah nikahnya minta didukung ehhhh... masa urusan cari pasangan kawin minta dicariin juga?.... Lebih parah lagi pas malam pertama nggak ngajak-ngajak HFK... lagi hahahahahahaha.
#2.Mepet : setelah ada niat, dalam berhubungan dengan calon suis keduanya harus saling mepet-mepet alias ngepet-ngepet tapi bukan jadi babi ngepet yah.... hahahahaha. Artinya bukan mepet-mepet pelukan tiap ketemu sama calon Suis, tapi maksudnya adalah agar salah satu atau salah duanya saling melancarkan sejenis pertanyaan-pertanyaan tentang kenapa, kapan dan bagaimana rencana selanjutnya hubungan ini.......? *Pepetan akan bertambah mulus jika dibarengi bonus sedikit percikan-percikan asmara dalam prosesnya, bahkan menurut Tamzi Alfacabul : ‘sebatas sekwilda’ dapat menambah semangat juang walaupun sedang kepepet kejar target modal kawin wakakakakakakak.
#3.Kencangkan Tali Kolor, istilah lama adalah mengencangkan ikat pinggang, namun karena hal ini menyangkut modal nikah maka lebih tepat memakai istilah kencangkan tali kolor. Analogi sederhana adalah bahwa kolor itu fungsinya untuk menutup biang nafsu kita, maka efeknya lebih kuat dari mengencangkan ikat pinggang, singkatnya nafsu makan diluar, nafsu shopping, nafsu hang out, hingga nafsu beli kolor baru pun pada fase mencapai perjuangan menikah ini harus dapat dikendalikan kedua calon suis.
Tidak masalah bergotong royong saling mencukupkan, dan bagi calon suami jangan risih jika calon istri turut serta membantu beberapa pernak-pernik yang dibutuhkan, karena bukankah menikah adalah cita-cita bersama...... enak juga sama-sama.... sehingga wajar jika sama-sama saling pengertian demi menuju kebebasan isi kolor bersama dalam mencapai tujuan pernikahan serta perkawinan yang bahagia lahir batin hingga isi kolor keduanya mengkerut sampai usia kakek nenek hahahahahahahahahaha.
Wkwkwkwkkwkwk Salam Bibir Kenthir wkwkwkwkwkwkwk
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI