Mohon tunggu...
Hermas Efendi Prabowo
Hermas Efendi Prabowo Mohon Tunggu... Penulis, Teknisi Ahli di Worner Matic (wornermatic.com) -

Bekerja profesional untuk kualitas yang baik. Worner Matic - Bengkel Spesialis Transmisi Otomatis & Mobil Matic

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Mengenal Tiptronic pada Mobil Matic

20 September 2018   11:18 Diperbarui: 20 September 2018   11:32 11591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa itu tiptronic? Tiptronic bukan tipe transmisi matic baru. Kalau ada yang beranggapan demikian, segera buang jauh-jauh. Bukan juga teknologi yang pasti melekat pada mobil matic baru. 

Dia juga bukan komponen baru dalam gearbox matic. Juga bukan teknologi yang pasti ada di mobil matic tipe CVT (continuously variable transmission). 

Tiptronic hanyalah teknologi tambahan. Fungsinya memberi pilihan berkendara pada pengemudi mobil matic untuk mengontrol sepenuhnya perpindahan gigi secara nyaman.

Dengan mode tersebut pengemudi bisa menambah atau mengurangi tingkat percepatan secara manual kapanpun dia mau, tanpa perlu menginjak pegal kopling.

Karena fungsinya itu, orang kemudian mengenalnya sebagai mode manual matic (manumatic). Transmisi matic yang bisa dikendalikan secara manual cukup dengan menekan paddle shifter atau menggeser tuas up shift (+) atau down shift (-).

Produsen mobil lain ada yang menamainya geartronic, touchshift, sportronic, clutchless-manual dan banyak lagi.

Teknis pengoperasiannya macem-macem. Tapi prinsipnya kalau mode tiptronic diaktifkan, kita bisa memindah percepatan layaknya mobil manual hanya dengan menggeser tuas atau menekan paddle shifter tanpa harus menekan pedal kopling dengan kaki. 

Tombol/paddle tiptronic untuk menaikkan/menurunkan tingkat percepatan ada yang diletakkan dikemudi, dibalik kemudi atau cukup menggeser tuas ke arah simbol (+) atau (-).

Ketika tuas digeser ke (+) atau tombol (+) ditekan, gigi percepatan akan bertambah. Begitu sebaliknya. 

Tidak peduli mobil matic tipe AT/CVT, sepanjang dilengkapi mode tiptronic bisa saja. Teknis pengoperasiannya juga tidak jauh berbeda. 

Cara Kerja

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun